Lestarikan Budaya Gotong Royong, Relawan Erick Thohir Gelar Aksi Berbagi kepada Warga

giat kemanusiaan dilakukan Relawan Sobat Erick mulai dari menyalurkan sejumlah paket sembako ke masyarakat.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 06 Mar 2022, 09:04 WIB
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI, Erick Thohir saat memberi keterangan pers pada peluncuran Pertamina Grand Prix of Indonesia di Jakarta, Rabu (9/2/2022). (Liputan6.com/Fery Pradolo) 

Liputan6.com, Jakarta - Sosialisasi sosok Menteri BUMN Erick Thohir untuk 2024 terus dilakukan Relawan Sobat Erick. Kali ini, Madiun menjadi kota pilihan mereka dengan mengusung tema kemanusiaan dan semangat gotong royong.

“Saling menolong harus terjaga di Kota Pendekar ini, apalagi situasi masih diselimuti pandemi. Untuk itu, Sobat Erick melakukan rangkaian aksi untuk membumikan budaya gotong royong, sejalan seperti apa yang dilakukan Bapak Erick Thohir,” tutur Agus Susanto selaku Ketua DPD Madiun Sobat Erick, dalam keterangan pers diterima, Sabtu (5/3/2022) malam.

Agus merinci, giat kemanusiaan dilakukan mulai dari menyalurkan sejumlah paket sembako ke masyarakat. Sasarannya dikhususkan bagi kelompok janda, kaum dhuafa, dan mereka yang tinggal di Panti Werdha Wisma Asih Nglames.

"Aksi pemberian bantuan Sobat Erick disambut meriah dengan antusias warga yang menerima bantuan tersebut," kata Agus.

Selain berbagi sembako, kegiatan juga diisi dengan aksi senam yang bertujuan tetap menjaga imun. Tidak hanya pemberian sembako dan senam, Sobat Erick juga memborong dagangan makanan kecil para Pedagang Kaki Lima (PKL) di lokasi senam untuk dibagikan ke masyarakat yang melintas di sekitar kawasan Manghuharjo.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Berikan Bantuan Padepokan

Terkenal sebagai kota pendekar, salah satu padepokan silat di Madiun bernama Setia Hati Winonggo Pusat menjadi titik kunjungan sosialisasi Sobat Erick berikutnya. Kali ini bantuan diberikan bukanlah sembako, melainkan Sarana Pencak Silat dan alat-alat menunjak pendidikan.

"Adapun bantuan yang diberikan berupa matras untuk keperluan latihan di Padepokan dan Laptop untuk diberikan kepada Falynn Fathan yang merupakan siswa berprestasi yang kurang mampu di Padepokan. Bantuan tersebut diberikan di Padepokan langsung di Jalan Doho 123, Desa Winongo, Kota Madiun," ungkap Agus.

Mengakhiri aksi, Sobat Erick memberikan bantuan berupa dana tunai kepada Taktik Julianti pelaku UMKM Jajanan Pasar Tradisional Dapur Celini yang sedang merintis usahanya di rumahnya yang berlokasi di Jalan Rawa Bakti, Kota Madiun.

"Serangkaian aksi yang dilakukan Sobat Erick di Kota Pendekar Madiun diharapkan dapat bermanfaat bagi masyarakat di Kota tersebut," Agus menutup.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya