Liputan6.com, Jakarta Thariq Halilintar kini telah bertemu dengan orangtua Fuji, H. Faisal dan Ibu Dewi Zuhriati. Thariq dan Fuji kini memang sudah resmi menjadi pasangan kekasih setelah keduanya sempat dijodoh-jodohkan penggemar.
Thariq dan sang kakak, Atta Halilintar sempat memperkenalkan orangtua Fuji dengan ibu mertua Atta yang tak lain adalah Krisdayanti. Pertemuan berlangsung hangat dan terbilang ramai.
Terdapat momen Atta Halilintar memperkenalkan Krisdayanti kepada orangtua Fuji. Pada momen yang diabadikan oleh kamera tersebut, terdengar panggilan Thariq dan orangtua Fuji yang sangat manis.
Baca Juga
Advertisement
Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Diperkenalkan Atta
Lantaran anak pertama Atta sudah lahir, ia pun memanggil Krisdayanti dengan sebutan oma. Tak hanya ibu kandung istrinya, ibunda Fuji pun dipanggil seperti itu.
"Ini oma, oma Dewi," ujar Atta Halilintar yang dilanjutkan dengan salam hangat Krisdayanti dan Dewi Zuhriati yang disusul dengan saling menempelkan pipi.
"Ini pak Haji Faisal," Atta Halilintar melanjutkan saat ia memperkenalkan H. Faisal kepada diva yang kini bersuami Raul Lemos.
Advertisement
Panggilan Calon Mertua
Dari situlah terdengar panggilan untuk orangtua Fuji dari Thariq yang terdengar manis dan menimbulkan harapan keduanya benar-benar serius. Panggilan ini terdengar saat Thariq hendak mengajak H. Faisal dan Ibu Dewi makan.
"Papa, mama, sudah makan belum?" tanya Thariq.
Mengundang Pujian
Momen hangat tersebut kini tengah viral dan diunggah sejumlah akun Instagram termasuk @lambegosiip. Pada unggahan tersebut, sejumlah komentar warganet bermunculan.
Sejumlah komentar dalam video pertemuan yang diunggah di kanal YouTube Thariq Halilintar, menyebut bahwa keluarga besar Thariq dan Fuji sama-sama memiliki aura positif. Doa-doa agar mereka berjodoh pun disampaikan.
Advertisement
Didoakan Berjodoh
"Seneng banget lihatnya keharmonisan keluarga ini.. Semoga langgeng trus hubungannya aamiiin🤲❤," tulis Sri***.
"MasyaaAllah semoga thofu semakin bahagia semakin sayang semakin didekatkan dgn pelaminan aamiin... Thofu bahagia gala pun senang keluarga semakin ramai besarr," kata 17s***.
"Keluarga yg hangat dan positif, ga pernah nyinyir, ga pernah zolim, ga pernah sirik dg hidup org, pokoknya the best," tulis Nov***.
Baca Juga
Kaleidoskop Lifestyle 2024 Bagian III: Cara Merebus Daun Salam Turunkan Kolesterol sampai Pengacara Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar
6 Potret Reza Artamevia di Pesta Ultah Geni Faruk, Sebut Ibu Mertua Aaliyah Massaid Besan Tersayang
Thariq Halilintar dan Pratama Arhan Jaga Penampilan Agar Tetap Berkelas