Liputan6.com, Jakarta - Informasi terkait serah terima kunci dari BMW Indonesia kepada Greysia Polii sebagai pembeli pertama BMW 218i Gran Coupe Sport M Performance Edition menarik perhatian pembaca Liputan6.com.
Selain itu, informasi mengenai modifikasi interior mobil, serta viral komunitas Supermoto menerobos Tol Kelapa Gading, juga menjadi sorotan pembaca.
Advertisement
Berikut ringkasan artikel otomotif terpopuler yang terangkum dalam top 3 berita hari ini:
1. Greysia Polii Jadi Pembeli Pertama BMW 218i Gran Coupe Sport M Performance Edition
BMW Indonesia menyerahkan kunci untuk pembeli pertama 218i Gran Coupé Sport M Performance Edition di BMW Exhibition, Greysia Polii. Acara tersebut, dilakukan di BMW Exhibition, Plaza Senayan, Jakarta Pusat.
Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia, menyerahkan kunci THE 2 kepada peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2022 tersebut.
"Di hari terakhir gelaran BMW Exhibition di Plaza Senayan, kami menyerahkan BMW 218i Gran Coupé Sport M Performance Edition kepada pelanggan pertama kami, Greysia Polii yang memilih kendaraan terbaru BMW untuk mendukung kesehariannya," ujar Ramesh, dalam keterangan yang diterima Liputan6.com, Senin (7/3/2022).
Selengkapnya baca di sini
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
2. Menyulap Interior Mobil Jadi Serasa Kabin Pesawat Jet Pribadi
BAV Luxury Auto Design kembali berkreasi dalam menyulap interior kendaraan premium. Kali ini yang disulap adalah interior Mercedes-Benz Sprinter keluaran terbaru.
Tak tanggung-tanggung, interior MPV mewah asal Jerman itu dibuat jadi serasa kabin pesawat jet pribadi.
Pasalnya, kelangkapan yang dihadirkan dapat meningkatkan kenyamanan penumpang selama diperjalanan.
Selengkapnya baca di sini
Advertisement
3. Viral Diterobos Komunitas Supermoto, Gerbang Tol Kelapa Gading Harus Dilengkapi Dua Hal Ini
Berkaca dari kejadian komunitas supermoto yang masuk jalan tol di Kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, masih terus berdampak ke beberapa aspek di jalan raya.
Meskipun secara keterangan dari para pelaku tersebut mengatakan bahwa mereka tidak tahu, hal tersebut selaras lantaran salah satu penyebab kejadian itu terjadi dikarenakan Gerbang Tol (GT) Kelapa Gading belum dilengkapi dengan plang informasi serta tol gate.
Hal ini diungkapkan oleh Ditlantas Polda Metro Jaya, berdasarkan keterangan pelaku, mereka memang tidak mengetahui bahwa jalan layang tersebut merupakan rangkaian dari jalan bebas hambatan.
Selengkapnya baca di sini
Infografis Ayo Jadikan 2022 Tahun Terakhir Indonesia dalam Masa Pandemi Covid-19
Advertisement