Jenazah Penulis Novel Lupus Hilman Hariwijaya Dimakamkan Sore Ini di Tangerang Selatan

Hilman Hariwijaya tak bisa dilepaskan dari novel Lupus yang ditulisnya.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 09 Mar 2022, 12:30 WIB
Hilman Hariwijaya (https://www.instagram.com/p/Ca3qRTZhhkB/?utm_source=ig_web_copy_link)

Liputan6.com, Jakarta - Hilman Hariwijaya, penulis skenario sinetron dan novel, meninggal dunia pada Rabu (9/3/2022). Hilman Hariwijaya meninggal dunia karena sakit. Saat ini, jenazah pria yang dikenal melalui karya novel Lupus tengah dipersiapkan untuk diberangkatkan ke rumah duka dari rumah sakit.

Dari informasi yang diterima Liputan6.com dari Sinemart, rumah produksi yang banyak menayangkan sinetron karya skenario Hilman Hariwijaya, jenazah pria kelahiran Jakarta, 25 Agustus 1964 ini dipersiapkan untuk dimakamkan sore nanti.

Sinemart menyampaikan mendiang Hilman Hariwijaya akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) di kawasan Tangerang Selatan. Proses pemakaman Hilman Hariwijaya berlangsung usai salat Ashar.


Novel Lupus

Buku Serial Lupus (dok.Instagram@jualmajalahjadul/https://www.instagram.com/p/BobeF1Bj17K//Devita Nur Azizah

Hilman Hariwijaya adalah sosok yang populer sejak menulis cerita pendek Lupus pada 1986 silam di majalah Hai. Cerita Lupus lalu dirangkum dalam sebuah novel.

Lupus dikisahkan sebagai pelajar dan wartawan muda di majalah Hai. Ia tinggal dengan mami dan adiknya, Lulu.


Diangkat ke Film dan Layar Televisi

Lupus karya Hilman Hariwijaya. (dok. Instagram @thehilmanhariwijaya/https://www.instagram.com/p/CRkVgL9NaXQ/Dinny Mutiah)

Hilman Hariwijaya juga meluncurkan buku Lupus Kecil dan Lupus ABG. Ini adalah gambaran Lupus ketika duduk di bangku SD dan SMP yang ditulis bersama Boim Lebon.

Seri ini menelurkan lima film layar lebar dan sinetron dari 52 buku. Selain Lupus, ada pula buku Olga, Lulu, Keluarga Hantu, Vanya, Vladd, dan masih banyak lagi.


Naskah Sinetron

Adegan sinetron Dari Jendela SMP tayang perdana di SCTV Senin, 29 Juni 2020 (dok Sinemart)

Namun, beberapa tahun terakhir, Hilman Hariwijaya banyak membuat naskah untuk sinetron. Salah satunya adalah Dari Jendela SMP yang dibintangi Sandrinna Michelle.

Ia juga bertanggung jawab untuk skenario Cinta Fitri (season 2-3) yang mengorbitkan pasangan Tengku Wisnu dan Shireen Sungkar.


Informasi Meninggal Dunia

Hilman Hariwijaya, penulis novel Lupus, meninggal dunia (https://www.instagram.com/p/CX0eshsFN1-/)

Penulis novel Lupus, Hilman Hariwijaya meninggal dunia, pada Rabu (9/3/2022). Kabar Hilman Hariwijaya meninggal dunia dibagikan oleh mantan istrinya, Nessa Sadin melalui akun Instagram pribadi.

Unggahan itu mengabadikan potret kebersamaan Hilman dengan kedua putrinya dan Nessa. "Innalillahi wainnaillahi rojiun Telah berpulang Hilman Hariwijaya Rabu, 9 Maret 2022 pukul 08.02wib. Mohon dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya untuk almarhum," tulisnya.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya