Liputan6.com, Jakarta- Chelsea akan menjamu Newcastle United pada lanjutan Liga Inggris, Minggu (13/3/2022) malam WIB. Laga ini bakal jadi pelampiasan kekesalan The Blues setelah serangkaian kejadian di luar lapangan yang merugikan mereka pekan ini.
Pemerintah Inggris baru saja mengeluarkan sanksi keras untuk pemilik Chelsea Roman Abramovich sebagai bentuk tekanan kepada pemerintah Rusia akibat menyerang Ukraina. Abramovich selama ini dikenal begitu dekat dengan presiden Rusia Vladimir Putin.
Advertisement
Seluruh aset Abramovich di tanah Inggris dibekukan sesegera mungkin. Sanksi terhadap Abramovich ini memberi dampak besar bagi Chelsea. Keuangan klub bakal babak belur dengan sanksi dari pemerintah Inggris ini.
Pasalnya mereka tak lagi boleh menjual tiket kandang musim ini dan juga merchandise resmi. Pertandingan kandang Chelsea selanjutnya di Stamford Bridge pada Liga Inggris musim 2021/2022 hanya bisa disaksikan para pemegang tiket terusan yang sudah membelinya sejak awal musim.
The Blues juga tak bisa membeli pemain dan memperpanjang kontrak pemain. Beberapa perusahaan Inggris juga langsung bertindak mempersulit Chelsea. Salah satunya rekening Chelsea yang dibekukan bank.
Jawab di Lapangan
Suporter Chelsea sudah menyuarakan perlawanan. Di laga sebelumnya saat away ke Norwich, fans Chelsea lantang berteriak "Roman Abramovich".
Laga kontra Newcastle nanti malam bakal menjadi pertandingan pertama Chelsea di kandang sendiri setelah sanksi untuk Abramovich dijatuhkan. Fans The Blues diyakini akan kembali beraksi menyuarakan dukungan untuk Abramovich.
Chelsea juga ingin melampiaskan kemarahan mereka dengan menghajar Newcastle. Pelatih Thomas Tuchel sudah menegaskan para pemain fokus penuh dengan perjuangan di lapangan. Mereka bakal mati-matian mempersembahkan kemenangan atas Newcastle kepada fans yang sedang terluka.
Menghadapi Newcastle, Chelsea jelas diunggulkan menang. Namun bukan perkara mudah. The Magpies sedang dalam momentum kebangkitan.
Advertisement
Newcastle Bangkit
Dalam lima laga terakhir Newcastle, menang empat kali dan cuma imbang sekali. Perlahan Newcastle juga sudah keluar dari zona degradasi di klasemen Liga Inggris.
Celakanya lini belakang Chelsea sedang pincang. Bek sayap bakal jadi titik lemah karena Ben Chilwell dan Reece James cedera.
Newcastle bisa memanfaatkan kondisi ini. Mereka memiliki Joelinton dan Allan Saint-Maximin yang bisa merepotkan Chelsea dari sektor sayap.
Prakiraan Susunan Pemain
Chelsea: Mendy; Christensen, T Silva, Rudiger, Sarr; Kante, Jorginho, Kovacic; Ziyech, Havertz, Mount
Newcastle United: Dubravka; Manquillo, Schar, Burn, Targett; Willock, Shelvey, Joelinton; Saint-Maximin, Wood, Murphy
Advertisement