Liputan6.com, Jakarta - Kesederhanaan gaya Ayudia, Melody Laksani, dan Nadhifa Allya Tsana jadi salah satu Top 3 Berita Hari Ini. Ketiganya sendiri terlibat dalam kampanye "Inspiring Modesty" koleksi UNIQLO MODEST WEAR Spring/Summer 2022.
Ayudia mengatakan, kesederhanaan busana justru bisa jadi kekuatan untuk melakukan berbagai aktivitas. "Yang paling penting itu harus nyaman dengan pilihan (busana) sendiri," katanya dalam jumpa pers virtual, Kamis, 17 Maret 2022.
Baca Juga
Top 3 Berita Hari Ini: Sosok Pendeta Saifudin Ibrahim yang Minta Menteri Agama Hapus 300 Ayat Al-Qur'an
Top 3 Berita Hari Ini: Tiba di Mandalika, Juara Dunia MotoGP Pergi ke Pantai dan Beli Kartu Perdana
Top 3 Berita Hari Ini: Penerbangan London - Jepang Memutar ke Kutub Utara Imbas Larangan Masuk Wilayah Udara Rusia
Advertisement
Berlanjut ke topik berikutnya, yakni curhat Janel Nelson, perempuan 20 tahun yang mengaku hidupnya berubah setelah menjalani operasi pengecilan payudara. Payudaranya yang semula berukuran 28H membuat Nelson menderita migrain hebat dan ruam merah di bagian dada.
Prosedur itu akhirnya dijalani setelah sempat ditolak sampai 10 kali. Nelson menemukan dokter untuk melakukan operasi tersebut pada Januari 2022, dan ia mengaku sekarang jauh lebih bahagia dengan payudaranya yang berukuran 28C.
Yang tidak kalah menarik perhatian pembaca juga tentang terpilihnya Finlandia sebagai negara paling bahagia di dunia tahun 2022. Ini berdasarkan Laporan Kebahagiaan Dunia 2022 oleh Jaringan Solusi Pembangunan Keberlanjutan PBB.
Publikasi ini berbasis data hasil survei global dari masyarakat di sekitar 150 negara. Finlandia sendiri tercatat sudah menempati posisi tersebut selama lima tahun berturut-turut.
Ketiga bahasan itu terangkum lengkap dalam Top 3 Berita Hari Ini. Berikut rangkumannya.
Rahasia Ayudia, Melody Laksani, dan Nadhifa Allya Tsana Tampil Sederhana tapi Tidak Membosankan
Dalam ragam aktivitasnya, Ayudia merekomendasikan atasan linen koleksi modest wear UNIQLO yang tidak hanya nyaman, namun juga stylish, bahkan ketika hanya menemani anak bermain di rumah. Ia menyebut atasan itu mudah dikombinasikan dengan berbagai jenis bawahan.
Sementara Tsana merekomendasikan seseorang untuk berekplorasi dengan gaya personalnya hingga menemukan yang ternyaman. Dalam berbusana sederhana, ia memilih bermain-main dengan warna untuk menghindari "kesan polos."
Curhat Seorang Perempuan Setelah Operasi Pengecilan Payudara: Ini Mengubah Hidup Saya
Nelson mengklaim beberapa ahli bedah menolaknya selama empat tahun terakhir. Beberapa disebut mengatakan ia "terlalu muda" dan membutuhkan "hormonnya untuk naik level" untuk melakukan operasi pengecilan payudara.
"Alasan penolakan mereka selalu mengerikan," kata Nelson. "Seorang dokter bahkan bertanya, 'Apa yang akan dipikirkan calon suami Anda?'"
Finlandia Dinobatkan Sebagai Negara Paling Bahagia di Dunia 2022, Indonesia Ranking Berapa?
Pemeringkatan negara paling bahagia di dunia tahun 2022 sebagian besar berdasarkan hasil evaluasi kehidupan yang dilakukan Gallup World Poll. Penilaiannya meliputi angka harapan hidup sehat, angka GDP per kapita, dan dukungan sosial selama waktu sulit.
Juga, tingkat korupsi yang rendah dan kepercayaan sosial yang tinggi, kemurahan hari di dalam komunitas yang ditunjukkan dengan saling menjaga satu sama lain, serta kebebasan untuk membuat keputusan hidup yang penting. Lalu, Indonesia ada di peringkat ke berapa?
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Infografis 3 Hormon Bahagia Jaga Imunitas Tubuh dari COVID-19
Advertisement