Jokowi: Kita Tak Pernah Lockdown, Ini Kunci Akselerasi Ekonomi pada 2022

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meyakini ekonomi Indonesia sudah memiliki pondasi yang baik di 2022.

oleh Maulandy Rizky Bayu Kencana diperbarui 22 Mar 2022, 10:40 WIB
Presiden Joko Widodo atau Jokowi membuka Presidensi G20 Indonesia secara virtual. (Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meyakini ekonomi Indonesia sudah memiliki pondasi yang baik di 2022. Dia mengatakan bahwa Indonesia termasuk negara yang berhasil dalam menangani pandemi Covid-19.

Kasus penyebaran Covid-19 cukup bisa dikendalikan. Hal itu berdampak terhadap ekonomi, yang sepanjang 2020-2021 juga terus bergerak tak pernah berhenti.

"Salah satunya karena kita tidak pernah lockdown, dan ini mempermudah untuk akselerasi perekonomian di 2022," tegas Jokowi dalam CNBC Economic Outlook 2022, Selasa (22/3/2022).

Berikutnya, RI 1 mengatakan, pemerintah juga telah memulai reformasi struktural paling fundamental dan komprehensif di tahun lalu, yakni dengan diterbitkannya Undang-Undang atau UU Cipta Kerja.

"Dilakukannya penyederhanaan birokrasi untuk investasi, merupakan fondasi besar yang hasilnya kita mulai lihat, kita mulai nikmati di 2022 ini," sebut Jokowi.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Hilirisasi Industri

Sampai dengan kuartal III tahun 2018, PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) mencatatkan pertumbuhan produksi feronikel menjadi sebesar 19.264 ton nikel

Selanjutnya, program hilirisasi industri juga sudah berlangsung besar-besaran sejak 2021. Jokowi berkomitmen untuk menyetop ekspor bahan baku dan bahan mentah (raw material).

"Kita mendorong untuk hilirisasi dalam negeri. Tahap demi tahap hilirisasi akan semakin tinggi, semakin meningkat, dan akan terus ini menggerakkan ekonomi serta menciptakan lapangan kerja di dalam negeri," tuturnya.

Tak lupa, ia juga menetapkan fondasi ekonomi digital sebagai basis ekonomi baru yang juga sudah cukup kuat sejak 2021 lalu.

"Telah lahir decacorn, telah bertambah terus jumlah unicorn di dalam negeri. Hal ini sebagai bukti bahwa infrastruktur digital semakin meluas dan ekosistem digital juga semakin kondusif," ujar Jokowi.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya