Infografis Anggaran Fantastis Pergantian Gorden dan Pengaspalan di DPR

Anggaran Rp 48,7 miliar akan digunakan mengganti gorden dan blind di rumah dinas anggota DPR di Kalibata, Jakarta Selatan. Sedangkan anggaran Rp 11 miliar dipakai untuk pengaspalan jalan di Kompleks Gedung Parlemen.

oleh Anri SyaifulAbdillah diperbarui 29 Mar 2022, 09:03 WIB
Banner Infografis Anggaran Fantastis Pergantian Gorden dan Pengaspalan di DPR. (Liputan6.com/Abdillah)

Liputan6.com, Jakarta - Anggaran DPR yang dianggap fantastis kembali menjadi perbincangan hangat publik dalam beberapa hari terakhir. Anggaran DPR yang menjadi sorotan mengenai pergantian gorden dan pengaspalan jalan di Kompleks Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta.

Merujuk situs lpse.dpr.go.id, anggaran Rp 48,7 miliar akan digunakan untuk mengganti gorden dan blind di rumah dinas anggota DPR di Kalibata, Jakarta Selatan. Biaya itu nantinya akan diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara atau APBN 2022.

Mengutip situs sirup.lkpp.go.id, DPR juga menganggarkan Rp 11 miliar untuk pelapisan aspal. Sumber anggaran juga berasal dari APBN 2022.

Bukan kali ini saja ada anggaran maupun usulan anggaran DPR yang dianggap fantastis. Paling tidak dalam rentang 11 tahun, ada sejumlah anggaran fantastis DPR yang menjadi sorotan.

Apa saja anggaran DPR yang menjadi perhatian tersebut? Bagaimana pula tanggapan DPR terkait sorotan anggaran fantastis pergantian gorden dan pengaspalan? Simak selengkapnya dalam rangkaian Infografis berikut ini:


Infografis Anggaran Fantastis Pergantian Gorden dan Pengaspalan di DPR

Infografis Anggaran Fantastis Pergantian Gorden dan Pengaspalan di DPR. (Liputan6.com/Abdillah)

Infografis Tanggapan DPR soal Anggaran Fantastis Gorden dan Pengaspalan

Infografis Tanggapan DPR soal Anggaran Fantastis Gorden dan Pengaspalan. (Liputan6.com/Abdillah)

Infografis Deretan Anggaran Miliaran Rupiah di Parlemen

Infografis Deretan Anggaran Miliaran Rupiah di Parlemen. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya