DPR Minta Pemerintah Lunasi Utang Rp 100 Triliun ke Pertamina

Selain itu, Komisi VII DPR juga mendukung perubahan komposisi pemberian BBM subsidi dan kompensasi dengan meningkatkan porsi BBM subsidi yang lebih besar.

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Mar 2022, 14:57 WIB
Gedung Pusat PT Pertamina (Persero). (Istimewa)

Liputan6.com, Jakarta - DPR meminta kepada pemerintah untuk melunasi utang pada PT Pertamina (Persero) sebesar Rp 100 triliun. Utang tersebut merupakan kompensasi untuk Pertamina menjalankan subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM).

Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Eddy Soeparno menjelaskan, dengan pelunasan utang tersebut akan mencegah terjadinya krisis likuiditas di tubuh Pertamina. Jika krisis terjadi maka ke depannya akan mempengaruhi pengadaan dan penyaluran BBM nasional.

"Komisi VII DPR RI mendesak pemerintah agar kompensasi kepada Pertamina yang bernilai Rp 100 triliun segera dibayarkan guna mencegah krisis likuiditas Pertamina," kata Eddy saat membacakan kesimpulan Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Ditjen Migas, BPH Migas, dan Pertamina, ditulis Rabu (30/3/2022).

Selain itu, Komisi VII DPR juga mendukung perubahan komposisi pemberian BBM subsidi dan kompensasi dengan meningkatkan porsi BBM subsidi yang lebih besar.

Lebih lanjut, Komisi VII juga mendesak supaya Dirjen Migas Kementerian ESDM menyiapkan roadmap dan infrastruktur cadangan minyak strategis atau Strategic Petroleum Reserves (SPR) guna mewujudkan cadangan BBM Nasional dalam menunjang ketahanan energi.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Subsidi Solar 

Suasana di SPBU Kuningan Jakarta, Sabtu (5/5). Pemerintah berencana untuk menambah subsidi solar di tengah harga minyak dunia yang sedang naik. (Liputan6.com/Johan Tallo)

Sebelumnya, Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati mengungkap besaran nilai subsidi solar yang ditanggung pemerintah untuk setiap liternya. Hal itu disampaikan NIcke dalam Rapat Dengar Pendapat bersama Komisi VII DPR RI di Jakarta, Selasa (29/3)

Nicke mengaku, saat ini, nilai subsidi yang ditanggung pemerintah telah melebihi harga jual solar untuk setiap liternya. Yakni, mencapai Rp7.800 per liter. Subsidi ini jauh lebih besar dibanding harga solar yang kini masih dijual Rp5.150 per liter, sementara harga solar-non subsidi seperti dexlite kini menembus Rp12.950 per liter.

"Sekarang ini setiap orang membeli per liter solar bersubsidi negara mensubsidi Rp7.800 per liter. Jadi, nilai subsidi lebih mahal dari harga jualannya Rp5.150 per liter," ungkapnya.

Nicke mengatakan, tingginya beban subsidi yang ditanggung negara akibat berlanjutnya tren kenaikan harga minyak dunia pasca meningkatnya permintaan seiring pulihnya perekonomian global. Kemudian, hal ini diperparah oleh ketegangan geopolitik antara Rusia dan Ukraina yang tak kunjung usai.

 

Reporter: Sulaeman

Sumber: Merdeka.com

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya