Ramaikan IIMS 2022, Wuling Usung Tema Experience The Next Innovation

Wuling Motors (Wuling) turut meramaikan IIMS 2022 dengan memboyong sejumlah produk andalannya. Mengusung tema ‘Experience The Next Innovation’, Wuling menempati booth D9

oleh Septian Pamungkas diperbarui 01 Apr 2022, 12:02 WIB
Booth Wuling Motors di IIMS 2022. (ist)

Liputan6.com, Jakarta - Wuling Motors (Wuling) turut meramaikan IIMS 2022 dengan memboyong sejumlah produk andalannya. Mengusung tema ‘Experience The Next Innovation’, Wuling menempati booth D9 seluas 868 meter persegi di hall D, JIEXPO Kemayoran, Jakarta.

Disebutkan, Wuling memilih tema tersebut dalam rangka menyajikan pengalaman bersama inovasi terkini yang diaplikasikan pada lini produknya termasuk juga New Cortez yang belum lama ini diluncurkan.

"Tema ini merupakan wujud semangat kami dalam berpacu menjadi yang terbaik melalui pengalaman inovasi baik dari sisi produk dan layanan serta dedikasi kepada konsumen," terang Han Dehong selaku Vice President Wuling Motors.

Dalam pameran otomotif ini, Wuling turut mengumumkan secara perdana kepada publik sketsa dari Wuling GSEV.

"Komitmen Wuling dalam hal inovasi pun berlanjut dengan adanya Sketch Reveal The Next Generation Wuling GSEV yang akan dipasarkan tahun ini," kata Han.

Adapun lini produk yang ditampilkan meliputi, Wuling Almaz, Almaz RS, dan New Cortez. Ketiganya telah mengadopsi teknologi Wuling Indonesian Command atau WIND.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Harga New Cortez

Pameran yang berlangsung hingga 10 Maret 2022 ini juga dimanfaatkan Wuling untuk kembali mengenalkan teknologi Internet of Vehicle (IoV) yang tersemat pada Almaz RS dan New Cortez, serta Advance Driving Assistance System (ADAS) pada Almaz RS.

Sekadar informasi, New Cortez selain lebih canggih, tampilannya juga makin segar. Salah satunya dengan penyematan logo Wuling Silver.

Soal harga, New Cortez CE ditawarkan dengan special launching price sebesar Rp 287.300.000 dan New Cortez EX Rp 325.650.000.

Namun saat ini tersedia subsidi PPnBM dari Wuling menjadi Rp 273.800.000 untuk New Cortez CE dan New Cortez EX Rp 310.650.000 (OTR Jakarta).


Infografis Ayo Jadikan 2022 Tahun Terakhir Indonesia dalam Masa Pandemi Covid-19

Infografis Ayo Jadikan 2022 Tahun Terakhir Indonesia dalam Masa Pandemi Covid-19. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya