Sudah Pasrah, Aksi Kucing Tampar Tikus Ini Curi Perhatian Netizen

Tidak bisa melarikan diri, tikus ini ditampar kucing berkali-kali tanpa perlawanan.

oleh Muhammad Fahrur Safi'i diperbarui 01 Apr 2022, 18:40 WIB
Kucing dan tikus (Sumber: TikTok/parettejaydansuzzy)

Liputan6.com, Jakarta Saat kucing dan tikus bertemu, banyak kemungkinan keduanya akan saling kejar-kejaran. Apalagi cukup banyak kucing liar yang kerap memangsa tikus untuk menjadi santapannya.

Dalam beberapa kesempatan ternyata ada sebuah momen yang terekam oleh kamera saat sang kucing memojokkan dan menampar tikus. Keduanya pun seperti saling berdiri dan berhadap-hadapan seperti layaknya orang berkelahi.

Namun karena sang tikus tentu kalah ukuran badannya, ia pun terlihat kasihan dan hanya menjadi samsak bagi sang kucing dengan tangan berbulunya tersebut. Terlihat dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @parettejaydansuzzy ini pun telah viral dan ditonton jutaan netizen dengan berbagai tanggapan.

Berikut ulasan kucing tampar tikus yang Liputan6.com kutip dari TikTok @parettejaydansuzzy, Jumat (1/4/2022).

 


Sudah terpojok, kucing dan tikus ini saling berhadap-hadapan bak orang yang berkelahi

Kucing dan tikus (Sumber: TikTok/parettejaydansuzzy)

Sebuah video yang diunggah oleh akun TikTok @parettejaydansuzzy pada Rabu, (30/3/2022) kemarin saat ini tengah viral dalam media sosial. Dalam videonya tersebut, ia mengunggah kejadian saat seekor kucing menampar seekor tikus di pojokan rumah. 

Terlihat dalam video yang berdurasi singkat tesebut, tikusnya pun terlihat cukup kasihan. Hingga saat ini videonya telah disaksikan lebih dari 15 juta netizen. Banyak netizen pun memberikan berbagai tanggapannya dan malah menyebut kejadian ini seperti aksi Will Smith dengan Crish Rock dalam kolom komentar TikTok.


Cuma jadi samsak, enggak bisa melarikan diri

Kucing dan tikus (Sumber: TikTok/parettejaydansuzzy)

Banyak netizen pun memberikan berbagai tanggapannya usai melihat video tersebut. Banyak yang cukup kasihan dengan tikus yang tidak bisa membalas sang kucing. Banyak yang mengaitkannya dengan situasi yang tengah trending seperti dalam Oscar.

"When will these Will Smith Chris rock videos end " tulis akun @SGS

":)🐀: salah gua apa" tulis akun @anakmamah

"w pause biar ga kena tabok mulu tikusnya kesian masih kecil😂😂😂😂" tulis akun @Galuh

Ada pula yang menganggap aksi ini sebuah keberhasilan Tom dalam menampar si tikus Jerry.

"for the first time I see Tom being able to slap Jerry😂😂😂😂😂" tulis akun User3@3

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya