Kenal Dea OnlyFans dari Podcast, Marshel Widianto Ingin Observasi Untuk Materi Stand Up

Komedian Marshel Widianto mengurai kronologi perkenalannya dengan Dea OnlyFans dari Podcast. Sebelumnya, Marshel mengaku sudah pernah melihat Dea dari akun sosial media di Twitter.

oleh Muhammad Radityo Priyasmoro diperbarui 07 Apr 2022, 20:46 WIB
Komika Marshel Widianto tiba di Markas Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (7/4/2022). Marshel Widianto menjalani pemeriksaan sebagai saksi terkait pembelian puluhan konten pornografi Gusti Ayu Dewanti alias Dea OnlyFans. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Liputan6.com, Jakarta - Komedian Marshel Widianto mengurai kronologi perkenalannya dengan Dea OnlyFans dari Podcast. Sebelumnya, Marshel mengaku sudah pernah melihat Dea dari akun sosial media di Twitter.

"Di Twitter dia sempat ada masalah, mungkin dia kaget dengan sosmed akhirnya banyak banget yang hujat. Sebagai orang yang penasaran, gua pengen observasi buat materi stand up," kata Marshel Widianto di Polda Metro Jaya, Kamis (7/4/2022).

Marshel pun mencari kontak telepon Dea OnlyFans. Saat dapat, dia pun menghubunginya via WhatsApp. Pria berambut kribo ini menjelaskan, awal mula obrolannya dengan Dea yang bermaksud menjalin pertemanan.

"Kita cerita-cerita sebagai teman baru, gua memberikan waktu gua untuk mendengarkan. Memang sejujurnya waktu itu dia lagi lemah banget, (gua) cuma pengen nyemangatin aja," jelas Marshel.

Marshel mengaku, dirinya sangat memahami kesulitan yang dirasakan Dea dalam hal finansial. Sebab, komedian yang tengah naik daun ini juga berasal dari kelas ekonomi sulit pada awalnya.

"Sejujurnya gue dari orang susah. Karena wanita seperti itu pasti fokusnya ekonomi, akhirnya gue penasaran juga, gue tuker konten akhirnya," Marshel menandasi.

Marshel Widianto saat ini masih berstatus saksi. Secara kooperatif Marshel datang dan menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya hari ini.


Tersangka

Sebelumnya diberitakan, Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya menangkap Dea yang merupakan konten kreator dalam situs OnlyFans. Dea ditangkap pada Kamis malam 24 Maret 2022 malam di Malang.

Usai menjalani pemeriksaan, Dea OnlyFans ditetapkan sebagai tersangka. Kendati berstatus tersangka, Dea OnlyFans tidak ditahan. Kepolisian hanya meminta Dea OnlyFans menjalani wajib lapor dua kali dalam sepekan.

Infografis Ragam Tanggapan Menteri Diminta Setop Bicarakan Penundaan Pemilu 2024. (Liputan6.com/Trieyasni)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya