Liputan6.com, Jakarta Pasangan Dea Ananda dan suami, Ariel Nidji, kini tengah berbahagia menantikan kelahiran buah hati yang telah lama mereka nantikan. Diketahui jika pasangan yang menikah 2009 ini butuh 12 tahun penantian untuk diberi momongan.
Personel Trio Kwek Kwek tersebut mengabarkan kehamilannya pada Desember 2021 lalu lewat media sosial. Kini usia kehamilannya sudah memasuki 27 minggu, ia pun tak mau melewati momen spesial ini.
Advertisement
Salah satu momen untuk mengabadikannya yakni dengan pemotretan maternity shoot. Dea Ananda dan sang suami kompak dengan mengusung konsep hitam putih di maternity kali ini. Raut bahagia menanti kehadiran buah hati pun terlihat jelas di wajah keduanya.
Mengusung konsep monokrom, berikut ini 6 potret maternity shoot Dea Anada dan suami yang dirangkum dari Instagram pribadinya oleh Liputan6.com, Jumat (8/4/2022).
1. Dea Ananda jalani sesi pemotretan maternity shoot dengan konsep yang simpel bernuansa monokrom.
Advertisement
2. Dalam pemotretan tersebut, wanita kelahiran 1986 tersebut tampil elegan dengan busana hitam.
3. Tak sendiri, ia ditemani dengan suami tercinta, Andi Ariel Harsya, yang mengenakan outfit putih.
Advertisement
4. Aura bumil pemilik nama lengkap Nadia Budi Ananda tersebut begitu terpancar.
5. Dalam kesempatan ini, keduanya tak bisa menyembunyikan rasa bahagia menantikan kelahiran sang buah hati.
Advertisement