AC Milan Ditahan Torino, Ini Tanggapan Stefano Pioli

Posisi AC Milan di puncak klasemen sementara Liga Italia terancam diambil alih Inter Milan setelah bermain imbang 0-0 melawan Torino, dini hari tadi.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 11 Apr 2022, 12:05 WIB
Pemain Torino Bremer (kiri) berebut bola dengan pemain AC Milan Olivier Giroud pada pertandingan sepak bola Serie A di Olimpico Grande Torino Stadium, Turin, Italia, 10 April 2022. Pertandingan berakhir tanpa gol. (Fabio Ferrari/LaPresse via AP)

Liputan6.com, Milan - AC Milan hanya membawa pulang satu poin setelah bertandang ke markas Torino pada pekan ke-32 Liga Italia. Laga yang dimainkan di Stadion Olimpico Grande Torino, Senin (11/4/2022) dini hari WIB, itu berakhir imbang 0-0.

Hasil ini menegaskan AC Milan punya masalah di lini serang. Meski mencatat enam clean sheet berturut-turut, Rossoneri juga hanya mencetak empat gol dalam periode yang sama.

AC Milan sekarang mengantongi 68 poin dari 32 pertandingan. Posisi Rossoneri di puncak klasemen Liga Italia terancam disalip Inter Milan.

Inter Milan berada di urutan kedua dengan mengantongi 66 poin. Namun, skuad racikan Simone Inzaghi baru memainkan 31 pertandingan.

Pelatih AC Milan Stefano Pioli tetap tenang atas situasi ini. "Selama dua atau tiga minggu terakhir, siapa pun yang dijuluki favorit cenderung terpeleset. Ini adalah liga yang sangat kompetitif, setiap pertandingan sulit dan Anda tidak bisa menerima begitu saja," katanya kepada kepada DAZN seperti dikutip dari Football Italia.

"Kami mencoba segalanya malam ini, mengetahui bahwa kami juga bisa melakukan yang lebih baik. Saya tidak melihat tim yang cemas atau mudah tersinggung."

 

Simak klasemen Liga Italia di halaman berikutnya.

 


Sudah berusaha

Pemain AC Milan Mike Maignan meraih bola saat melawan Torino pada pertandingan sepak bola Serie A di Olimpico Grande Torino Stadium, Turin, Italia, 10 April 2022. Pertandingan berakhir tanpa gol. (Fabio Ferrari/LaPresse via AP)

Pioli mengatakan pemainnya sudah berusaha untuk memenangkan pertandingan. "Kami melakukan segalanya untuk bergerak dan memberikan beberapa poin referensi kepada lawan. Torino sulit untuk dilawan semua orang, kami tidak memiliki banyak peluang mencetak gol, tetapi memiliki banyak peluang setengah," ujarnya.

"Kami berebut bola demi bola, duel demi duel, tetapi kami kehilangan momen ajaib di akhir pertandingan. Ini hasil yang positif, tapi kami menginginkan kemenangan."

"Kami mencoba menciptakan peluang, seimbang, solid. Kita semua tahu betapa berartinya pertandingan ini, karena semakin banyak waktu berlalu, semakin banyak bobot yang dimiliki setiap poin," ucap Pioli menambahkan.

"Kami menginginkan tekanan ini dan menempatkan diri dalam situasi ini, jadi kami harus menyambutnya. Ini adalah skuat muda, kami berada di atas sana dan berjuang untuk sesuatu yang spesial."

 


Favorit scudetto

Pemain Torino David Zima (kiri) berebut bola dengan pemain AC Milan Rafael Leao pada pertandingan sepak bola Serie A di Olimpico Grande Torino Stadium, Turin, Italia, 10 April 2022. Pertandingan berakhir tanpa gol. (Fabio Ferrari/LaPresse via AP)

Dalam laga ini, Pioli mendapat kartu kuning setelah peluit akhir karena perbedaan pendapat dengan wasit. "Saya memberi tahu wasit bahwa tidak ada gunanya memberi tahu kami bahwa dia akan mempercepat permainan ketika ada begitu banyak penghentian, begitu banyak membuang waktu. Saya kesal, tetapi tidak kurang respek," tuturnya.

Saat ditanya siapa yang difavoritkan untuk Scudetto Serie A saat ini, Pioli menjawab: "Saya tidak suka berpikir seperti itu. Jangan lupa dalam tiga minggu terakhir orang mengatakan kami adalah favorit super, lalu Napoli, lalu Inter."


Peringkat

ilustrasi logo Seri A liga italia (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya