7 Potret Lee Jung Jae yang Bakal Bintangi Squid Game 2, Bikin Fans Tak Sabar

Intip potret Lee Jung Jae yang bakal kembali bintangi Squid Game 2.

oleh Ibrahim Hasan diperbarui 11 Apr 2022, 15:45 WIB
7 Potret Lee Jung Jae yang Bakal Bintangi Squid Game 2, Bikin Fans Tak Sabar (Sumber: Instagram/from_jjlee)

Liputan6.com, Jakarta Kesuksesan serial Squid Game nampaknya menjadikan para penggemarnya tak sabar serial ini berlanjut. Tak heran jika Squid Game sedikitnya mendapatkan 12 penghargaan di berbagai kategori perfilman. Belakangan beredar kabar drama Korea ini bakal menghadirkan musim ke-2.

Tentu saja, tokoh utama Squid Game, Lee Jung Jae menjadi bahan pertanyaan apakah kembali membintangi lanjutan serial ini. Hal ini segera dijawab oleh sang sutradara Hwang Dong Hyuk yang memastikan Lee Jung Jae bakal membintangi Squid Game 2.

Sebagaimana yang dikabarkan Screen Rant pada (10/4/2022) kemarin, tak hanya Lee Jung Jae Lee Byung-hun yang dikenal sebagai Front Man akan kembali dalam sekuel Squid Game.  Sedangkan Lee Jung Jae bakal kembali memerankan tokoh Seong Gi Hun.

"Seong Gi-hun pastinya. Dia (Gi-hun)akan kembali dan saya percaya Front Man juga kembali lagi," tambah Hwang Dong Hyuk.

Kabar ini tentu menjadi penghapus penasaran para penggemar serial yang tayang 17 September 2021 lalu. Tak heran jika tokoh utama Lee Jung Jae begitu apik membawakan setiap episode Squid Game pertama yang menguras emosi penonton. 

Berikut Liputan6.com merangkum potret Lee Jung Jae yang bakal membintangi Squid Game 2 melansir dari Instagram @from_jjlee, Senin (11/4/2022).


1. Serial drama Korea Squid Game sempat menghebohkan penggemar fim berkat alur ceritanya yang menguras emosi.

7 Potret Lee Jung Jae yang Bakal Bintangi Squid Game 2, Bikin Fans Tak Sabar (Sumber: Instagram/from_jjlee)

2. Tak heran jika serial ini mendapat belasan penghargaan perfilman.

7 Potret Lee Jung Jae yang Bakal Bintangi Squid Game 2, Bikin Fans Tak Sabar (Sumber: Instagram/from_jjlee)

3. Sebagai tokoh utama, Lee Jung Jae juga turut menyabet berbagai penghargaan

7 Potret Lee Jung Jae yang Bakal Bintangi Squid Game 2, Bikin Fans Tak Sabar (Sumber: Instagram/from_jjlee)

4. Lee Jung Jae sendiri memulai kariernya sebagai model busana.

7 Potret Lee Jung Jae yang Bakal Bintangi Squid Game 2, Bikin Fans Tak Sabar (Sumber: Instagram/from_jjlee)

5. Ia semakin dikenal usai membintangi beberapa program serial televisi seperti Feelings dan Sandglass.

7 Potret Lee Jung Jae yang Bakal Bintangi Squid Game 2, Bikin Fans Tak Sabar (Sumber: Instagram/from_jjlee)

6. Lee Jung Jae sendiri menyambut baik dengan bersedia membintangi Squid Game musim ke-2.

7 Potret Lee Jung Jae yang Bakal Bintangi Squid Game 2, Bikin Fans Tak Sabar (Sumber: Instagram/from_jjlee)

7. Sang sutradara sendiri meminta para penggemar agar sedikit sabar menanti Squid Game 2 rilis akhir 2024 mendatang.

7 Potret Lee Jung Jae yang Bakal Bintangi Squid Game 2, Bikin Fans Tak Sabar (Sumber: Instagram/from_jjlee)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya