Kebiasaan Aldi Taher Cium Kaki Ibu Sebelum Berangkat Kerja Berbuah Manis, Kini Dipinang Jadi Duta Teh

Momen Aldi Taher cium kaki ibu sebelum berangkat kerja membuat penyanyi sekaligus pengusaha Boni Angggara tergerak meminangnya jadi duta minuman teh.

oleh Wayan Diananto diperbarui 14 Apr 2022, 06:00 WIB
Momen Aldi Taher cium kaki ibu sebelum berangkat kerja membuatnya didapuk jadi duta minuman teh. (Deki Prayoga/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta Di akun Instagram terverifikasinya, Aldi Taher kerap mengunggah momen manis bersama ibunda dari membaca Al Quran bareng hingga mencium kaki ibu terkasih sebelum berangkat kerja. Rupanya momen ini menarik hati penyanyi sekaligus pengusaha Boni Anggara.

Seperti diketahui, pelantun “Manusia Terakhir” dan “Biarkan Aku Bahagia” mengembangkan sayap bisnis kuliner minuman teh lewat merek Teh Ibu yang sempat viral beberapa pekan lalu.

Outlet Teh Ibu hingga kini mencapai 80 di Jawa Barat dan siap ekpansi ke Jakarta dalam waktu dekat. Untuk memuluskan ekpansi ini, Boni Anggara menggandeng Aldi Taher sebagai brand ambassador.

Boni Anggara membantah anggapan memilih Aldi Taher sebagai duta karena sensasi yang sering ditebarnya beberapa bulan terakhir dari nyanyian buat Nissa Sabyan hingga turun ke jalan mempromosikan film.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Bukan Karena Sensasi

Boni Anggara dan Aldi Taher. (Foto: Dok. Instagram @boniianggara)

Boni Anggara menyebut kesamaan visi dan misi adalah alasan utama meminang bintang film Leak dan Bisikan Jenazah jadi duta. Alasan lain, keseharian Aldi Taher yang sangat berbakti kepada ibunda.

“Karena mempunyai visi dan misi yang sama dengan saya. Aldi Taher sosok yang sangat memuliakan ibunya,” kata Boni Anggara dalam sesi wawancara virtual dengan Showbiz Liputan6.com, pekan ini.

 


Sudah Allah Atur

Boni Anggara. (Foto: Dok. Instagram @boniianggara)

Aldi Taher tak henti mengucap syukur atas kepercayaan yang diberikan sahabat. Bintang sinetron Hingga Akhir Waktu terang-terangan menyebut ini sebagai berkah yang digariskan Sang Khalik.

“Alhamdulillah semua sudah Allah atur. Ini aku ikhlas menjaga dan memuliakan ibuku. Allah mengizinkan Boni melihatnya dan langsung mengontak saya sebagai duta Teh Ibu,” urai mantan suami Dewi Perssik.


Sebelum Berangkat Kerja

Boni Anggara. (Foto: Dok. Instagram @boniianggara)

Boni Anggara terharu melihat kesantunan Aldi Taher terhadap ibunya. Saat hendak berangkat kerja, ia mencium kaki ibunda untuk minta doa agar jalannya sepanjang hari itu terang.

“Aku sering banget lihat Aldi di medsosnya setiap mau berangkat kerja selalu mencium kaki ibunya. Itu salah satu yang membuat aku tersentuh dan memilih Aldi sebagai duta,” Boni Anggara memaparkan. Aldi Taher sendiri menyebut teh bukan hal baru dalam hidupnya.

“Aku lebih senang ngeteh di waktu santai, setiap harilah. Minum teh buat aku bisa memperbaiki mood atau suasana hati. Setelah ngeteh rasanya lebih segar dan relaks. Kualitas teh bisa ditengarai dari aroma wanginya dan tentu saja rasa,” pungkas Aldi Taher.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya