Mengenal Teh Pasanggarahan, Teh Legendaris Kesukaan Aktor Charlie Chaplin

Teh Pasanggarah sejak lama dikenal luas sebagai salah satu teh unggulan di Garut.

oleh Jayadi Supriadin diperbarui 15 Apr 2022, 07:00 WIB
Bupati Garut Rudy Gunawan menunjukan teh Pasanggrahan, teh kesukaan aktor Holywood Charlie Chaplin, yang dikemas sederhana di pasar tradisional, akibat minimnya investasi dan inovasi. (liputan6.com/Jayadi Supriadin)

Liputan6.com, Garut - Dikenal sejak lama sebagai salah satu surga tersembunyi di wilayah Jawa Barat bagian selatan, potensi alam Garut memang melimpah, salah satunya teh ‘Pasanggrahan’ kesukaan aktor lawas kawakan Hollywood, Charlie Chaplin.

“Teh ini luar biasa enaknya tapi ini belum dikelola dengan baik,” ujar Bupati Garut Rudy Gunawan, Rabu (13/4/2022).

Menurut Rudy, teh Pasanggarah sejak lama dikenal luas sebagai salah satu teh unggulan di Garut. Dihasilkan dari dataran tinggi kawasan Pasanggarahan, kecamatan Cilawu, komoditas teh Pasanggarah pernah menjadi primadona pelancong asing tempo hari.

“Daerah itu pernah dikunjungi oleh Charlie Chaplin pada tahun 1926,” kata dia.

Namun minimnya investasi dan inovasi terutama dalam pengemasan, menyebabkan teh unggulan masyarakat Garut ini, lebih banyak dijual di pasar tradisional seharga Rp 35 ribu dengan kemasan sederhana.

“Saya mengundang para investor ayo datang ke Garut, kembangkan teh Garut, karena teh Garut itu adalah teh yang berkualitas baik, bisa diekspor tapi pengolahannya belum begitu baik,” ujarnya.

Rudy kemudian menyampaikan pengalaman berharganya saat kunjungan ke Eropa, ketika ada beberapa penduduk warga Belgia, negara yang berbatasan dengan Belanda, menyatakan kekaguman dan nikmatnya kualitas teh Garut.

“Itu mereka bernostalgia katanya kakeknya itu selalu mempromosikan teh yang terbaik itu adalah teh Kabupaten Garut,” kata dia.

Tidak hanya teh, Rudy tak segan mempromosikan potensi melimpah gula aren yang dihasilkan masyarakat Garut. Namun kembali, minimnya investasi menyebabkan pamor gula aren Garut belum berkembang dengan optimal.

“Ini kualitasnya kualitas ekspor, saya mengundang silakan datang ke Garut, datang ke Bupati Garut, kita akan mencoba untuk berkolaborasi,” kata dia.

 

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya