Liputan6.com, Jakarta Para pemain yang dipanggil untuk membela Timnas Basket 5x5 Indonesia baru saja menyelesaikan babak reguler IBL 2022.
Asisten Pelatih Timnas Basket 5x5 Indonesia putra, Putra Wahyu Widayat Jati mengatakan bahwa mereka tidak ada masalah apapun dengan kondisi pemain di awal latihan.
Baca Juga
Advertisement
“Sejauh ini semua baik-baik saja dan TC berjalan lancar. Kondisi pemain juga baik-baik saja karena mereka masih main di Liga (IBL),” ungkap pelatih Wahyu dilansir dari rilis yang diterima Liputan6.com, Rabu (13/4/2022).
Timnas Basket 5x5 Putra sebagai diketahui sudah berlatih di GBK Arena, Senayan, sejak 11 April 2022. Semua pemain hadir kecuali Derrick Michael yang baru akan tiba pada 27 April mendatang.
Selama persiapan menatap SEA Games ke-31 Hanoi, Vietnam akan dilakukan latihan teknis. Sementara untuk penguatan fisik, para pemain melakukan latihannya di gym.
Marques Bolden Belum Latihan
Pemain Salt Lake City Stars, Marques Bolden sudah tiba di Indonesia sejak (11/4/2022). Indonesia memang menjadwalkan beberapa pebasket Indonesia yang bermain di kompetisi luar negeri untuk kembali ke Indonesia.
Kini dia bersama timnas Indonesia akan mencoba merekbut medali di SEA Games ke-31, Hanoi, Vietnam. Ini merupakan rangkaian persiapan hadapi FIBA Asia Cup 2022 Juli nanti. Simak artikel lengkapnya di sini.
Namun, dia sendiri memang belum bisa menerima menu latihan yang dilakukan oleh pemain lainnya. Dia diketahui masih jetlag setelah melakukan penerbangan dari Amerika Serikat.
“Marques belum latihan dua hari ini karena masih jetlag. Kami berlatih untuk menyamakan persepsi sistem dari coach Milos,” ujar asisten pelatih timnas 5x5 putra.
Advertisement
Daftar Pemain Timnas Bola Basket 5x5 Indonesia
1. Ali Bagir
2. Kelvin Sanjaya
3. Dame Diagne
4. Seringne Modu Kane
5. Hendrick Xavi Yonga
6. Aldy Izzatur Rachman
7. Yesaya Saudale
8. Andakara Prastawa
9. Hardianus
10. Yudha Saputera
Selanjutnya
11. Widyanta Putra Teja
12. Arki Wisnu
13. Brandon Jawato
14. Abraham Damar
15. Sulthan Muhammaf Fauzan
16. Marques Bolden
17. Vincent Kosasih
18. Kevin Yonas
19. Juan Laurent Kokodiputra
20. Fatih Respati
21. Agassi Goantara
22. Muhammad Arighi
23. Derrick Michael
Pada SEA Games 2019, Timnas Basket 5x5 Indonesia harus menelan kekalahan dari Thailand dengan skor 76-98. Dalam pertandingan tersebut, Tim asuhan Rajko Toroman membuat banyak turn over yang bisa dimanfaatkan oleh Thailand.
Setelah kekalahan tersebut, Indonesia berhasil mengembalikan tren positif dan membungkam Malaysia dengan skor 101-92. Kemenangan itu merupakan kemenangan pertama yang diraih Indonesia setelah laga perdana yang dikalahkan oleh Thailand.
Namun, Timnas Bola Basket 5x5 Indonesia masih tidak berhasil meraih pada ajang olahraga yang dilaksanakan selama dua tahun itu.
Penulis: Jesslyn Koesman
Advertisement