Liputan6.com, Jakarta Muhammad Ali Syarief atau yang lebih dikenal dengan Aliando Syarief ini memang cukup lama tak tampil di layar kaca. Belum lama ini ia mengabarkan tengah berjuang melawan kondisi OCD (obsessive-compulsive disorder) ekstrem yang dideritanya.
Namun kini penggemar aktor kelahiran 1996 itu tengah dibuat bahagia. Aliando muncul ke publik menghadiri showcase 7 film Falcon Pictures pada Kamis (14/4/2022) di Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta.
Advertisement
Tak hanya bisa melihat sang idola pasca kabarkan idap OCD, momen langka pertemuannya dengan Prilly Latuconsina juga bikin heboh. Keduanya sempat berpacaran usai cinlok di sinetron Ganteng-Ganteng Serigala. Pasangan ini lalu putus hingga dikabarkan lost contact sejak 2017.
Prilly Latuconsina diketahui hadir di showcase bersama para pemain film "12 Cerita Glen Anggara". Sementara Aliando mempromosikan "Warkop DKI Kartun" di tempat yang sama.
Bikin heboh, berikut ini 5 potret terbaru Aliando Syarief di showcase filmnya yang dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Jumat (15/4/2022).
Baca Juga
Top 3 Berita Hari Ini: Aliando Syarief Diduga Pacaran dengan Adik Sandrina Michelle yang 13 Tahun Lebih Muda, Bisa Terjerat Hukum?
Aliando Syarief Diduga Pacaran dengan Adik Sandrina Michelle yang 13 Tahun Lebih Muda, Bisa Terjerat Hukum?
7 Potret Aliando dan Richelle Adik Sandrina Michelle Liburan ke Bali, Romantis
1. Aliando Syarief bikin bahagia penggemar saat hadiri showcase 7 film Falcon Pictures di Epicentrum XXI, Kuningan.
Advertisement
2. Ia hadir mempromosikan film garapan Falcon Pictures yakni Warkop DKI Kartun.
3. Penggemar bahagia lantaran Aliando tampak lebih segar pasca umumkan tengah berjuang melawan OCD pada Januari lalu.
Advertisement
4. Aktor 25 tahun ini sempat menyapa dan mengobrol dengan Indro Warkop.
5. Momen yang bikin nama Aliando trending di Twitter yakni pertemuannya kembali dengan Prilly. Keduanya sempat jadi pasangan fenomenal sejak bintangi sinetron GGS.
Advertisement