Liputan6.com, Imola - Pembalap Red Bull Racing Max Verstappen memenangkan balapan Formula 1 (F1) GP Emilia Romagna 2022 di Sirkuit Imola, Minggu (24/4/2022). Keberhasilan Verstappen turut diwarnai bencana Ferrari dan juara dunia tujuh kali Lewis Hamilton.
Verstappen unggul 16,572 detik atas rekan setim Sergio Perez untuk menjuarai seri. Sementara andalan McLaren Lando Norris (+34,834 detik) melengkapi podium.
Advertisement
Ini adalah kemenangan kedua Verstappen pada F1 2022. Namun, dia masih harus mengakui keunggulan Charles Leclerc di klasemen. Verstappen memiliki 59 poin, tertinggal 27 angka dari pembalap Ferrari tersebut.
"Dari kemarin dan hari sebelumnya, kami tampil baik. Sebagai tim, kami melakukan segalanya dengan maksimal sehingga finis 1-2 ini layak diraih," kata Verstappen.
"Start itu penting, demikian pula menilai kondisi, kapan berganti ke slick. Semuanya diatur sempurna," sambun Verstappen, yang mengawali lomba dari posisi terdepan.
Berharap bisa tampil baik di kandang sendiri, Leclerc terdampar pada posisi enam balapan. Ini merupakan finis terburuk Leclerc musim ini setelah meraih dua kemenangan di Bahrain dan Australia.
Sedangkan duetnya Carlos Sainz bernasib lebih parah. Sainz terlibat kecelakaan di awal lomba. Pembalap Spanyol ini bersenggolan dengan Daniel Ricciardo sehingga mobilnya terjebak di gravel di lap pertama.
Hamilton juga mengalami nestapa. Andalan Mercedes itu terkena overlap dari Verstappen untuk menempati peringkat 13.
Hasil GP Emilia Romagna
Posisi-Pembalap-Asal-Tim-Waktu/Selisih
1. Max Verstappen NED Oracle Red Bull Racing 63 Lap
2. Sergio Perez MEX Oracle Bull Racing + 16.527s
3. Lando Norris GBR McLaren F1 Team + 34.834s
4. George Russell GBR Mercedes AMG Petronas Formula One Team + 42.506s
5. Valtteri Bottas FIN Alfa Romeo F1 Team Orlen + 43.181s
6. Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari + 56.072s
7. Yuki Tsunoda JPN Scuderia AlphaTauri + 61.110s
8. Sebastian Vettel GER Aston Martin Aramco Cognizant Formula One Team + 70.892s
9. Kevin Magnussen DEN Haas F1 Team + 75.260s
10. Lance Stroll CAN Aston Martin Aramco Cognizant Formula One Team + 1 Lap
11. Alexander Albon THA Williams Racing + 1 Lap
12. Pierre Gasly FRA Scuderia AlphaTauri + 1 Lap
13. Lewis Hamilton GBR Mercedes AMG Petronas Formula One Team + 1 Lap
14. Esteban Ocon FRA BWT Alpine F1 Team + 1 Lap
15. Guanyu Zhou CHN Alfa Romeo F1 Team Orlen + 1 Lap
16. Nicholas Latifi CAN Williams Racing + 1 Lap
17. Mick Schumacher GER Haas F1 Team + 1 Lap
18. Daniel Ricciardo AUS McLaren F1 Team + 1 Lap
DNF
Fernando Alonso ESP BWT Alpine F1 Team
Carlos Sainz ESP Scuderia Ferrari
Advertisement
Klasemen F1
Posisi-Pembalap-Asal-Tim-Kemenangan-Poin
1. Charles Leclerc MON Scuderia Ferrari 2 86
2. Max Verstappen NED Oracle Red Bull Racing 2 59
3. Sergio Perez MEX Oracle Bull Racing 0 54
4. George Russell GBR Mercedes AMG Petronas Formula One Team 0 49
5. Carlos Sainz ESP Scuderia Ferrari 0 38
6. Lando Norris GBR McLaren F1 Team 0 35
7. Lewis Hamilton GBR Mercedes AMG Petronas Formula One Team 0 28
8. Valtteri Bottas FIN Alfa Romeo F1 Team Orlen 0 24
9. Esteban Ocon FRA BWT Alpine F1 Team 0 20
10. Kevin Magnussen DAN Haas F1 Team 0 15
11. Daniel Ricciardo AUS McLaren F1 Team 0 11
12. Yuki Tsunoda JPN Scuderia AlphaTauri 0 10
13. Pierre Gasly FRA Scuderia AlphaTauri 0 6
14. Sebastian Vettel GER Aston Martin Aramco Cognizant Formula One Team 0 4
15. Fernando Alonso ESP BWT Alpine F1 Team 0 2
16. Guanyu Zhou CHN Alfa Romeo F1 Team Orlen 0 1
17. Alexander Albon THA Williams Racing 0 1