Pilih Yogyakarta Jadi Tujuan Libur Lebaran, Beli Oleh-Oleh di Sentra Kerajinan Tangan Ini

Berikut sentra kerajinan tangan yang dapat menjadi oleh-oleh khas Yogyakarta.

oleh Switzy Sabandar diperbarui 29 Apr 2022, 12:00 WIB
Wisatawan bisa mengikuti pelatihan membuat kerajinan perak di Kotagede

Liputan6.com, Yogyakarta - Liburan ke Yogyakarta rasanya belum lengkap apabila tak berbelanja oleh-oleh Yogyakarta. Bukan hanya kuliner, aneka kerajinan tangan juga bisa menjadi oleh-oleh wisatawan.

Dikutip dari bebagai sumber, berikut sentra kerajinan tangan yang dapat menjadi oleh-oleh khas Yogyakarta.

1. Perak Kotagede

Bicara kerajinan perak di Indonesia, jelas tak lengkap tanpa menyebut kawasan Kotagede. Sejak tahun 70-an, kerajinan perak Kotagede menjadi primadona wisatawan, baik mancanegara maupun nusantara.

2. Aneka Produk Kulit Manding

Manding  menjadi pusat kerajinan kulit terbesar di Yogyakarta. Produk-produk kerajinan kulit yang dihasilkan di Manding berupa jaket, sepatu, sandal, tas, ikat pinggang, dompet, serta berbagai aksesoris lain.

3. Sentra Gerabah Kasongan

Keahlian membuat gerabah di Desa Kasongan diwariskan turun-temurun, sehingga menjadikan desa ini ikon di Kabupaten Bantul. Barang-barang kerajinan dari gerabah, dikembangkan menjadi lebih variatif sesuai dengan kebutuhan dan permintaan pasar.

4. Pasar Seni Gabusan

Pasar seni Gabusan menjadi salah satu pasar yang menjual aneka produk kesenian dari Yogyakarta. Berburu kerajinan keramik di sini sangat pas.

Pasar yang mampu menampung 444 pengrajin ini adalah surga kerajinan bantul. Dikabarkan, secara bertahap pasar seni Gabusan nantinya akan mampu menampung 8.015 unit kerajinan dari seluruh Bantul.

Bangunan pasar yang terdiri dari 16 blok tersebut penuh dengan penjual handicraft yang menjual barang dari harga ribuan hingga jutaan. Akses untuk menuju Pasar Gabusan juga sangat mudah dari Kota Yogyakarta.

5. Pasar Beringharjo

Pasar Beringharjo menjadi pasar paling terkenal untuk berburu oleh-oleh kerajinan tangan Yogyakarta, terlebih lokasinya cukup dekat dengan Jalan Malioboro. Para wisatawan dapat menemukan toko-toko berjajar dan menyediakan berbagai macam barang serta pernak-pernik yang menarik untuk dijadikan sebagai cendera mata.

Para wisatan juga dapat menemukan aneka jenis kerajinan khas Yogyakarta yang dijual dengan harga cukup terjangkau, terlebih memiliki kemampuan tawar menawar yang andal, mulai dari baju batik, pakaian anak, tas unik hingga kebaya, semuanya bisa ditemukan di pasar tradisional ini.

 

Penulis: Tifani

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya