Liputan6.com, Jakarta Lion Air Group bersama maskapai anggota (afiliasi) buka suara terkait tarif tiket pesawat udara satu kali jalan (one way) Rp 9,6 juta rute Jakarta melalui Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta (CGK) tujuan Banda Aceh melalui Bandar Udara Internasional Sultan Iskandar Muda Aceh Besar (BTJ).
Lion Air Group menyatakan jika pemberlakuan tarif tersebut masih sesuai dengan koridor ketentuan yang berlaku.
Advertisement
"Sebagai upaya memenuhi kebutuhan masyarakat selama masa liburan dan Lebaran 2022, Batik Air mengoperasikan penerbangan reguler dan menambah penerbangan (extra flight) non stop (tanpa henti) Jakarta ke Banda Aceh, namun semua kursi (seat) layanan penerbangan dimaksud sudah terjual habis (sold out)," kata Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (29/4/2022).
Atas dasar itu, lanjut Danang, maka sistem memberikan alternatif kepada calon penumpang untuk dapat menuju Banda Aceh dengan transit dan transfer (singgah dan ganti pesawat) menggunakan maskapai lain melalui Bandar Udara Internasional Kualanamu. Alurnya, Jakarta – Kualanamu dengan maskapai Batik Air (transit) dan Kualanamu-Banda Aceh dilanjutkan dengan (connecting flight) maskapai Wings Air (transfer)
Rute Terbang Batik Air
1. Jakarta – Banda Aceh Kelas Ekonomi harga terendah sebesar Rp 1.203.400 dan tertinggi Rp 2.810.700
2. Jakarta – Banda Aceh Kelas Bisnis, harga terendah Rp 3.305.700 dan tertinggi Rp 10.230.000
3. Jakarta – Kualanamu Kelas Ekonomi, harga terendah Rp 989.100 dan tertinggi Rp 2.301.700
4. Jakarta – Kualanamu Kelas Bisnis, harga terendah Rp 2.686.300 dan tertinggi Rp 8.278.000
Rute Terbang Wings Air
1. Kualanamu – Banda Aceh Kelas Ekonomi, harga terendab Rp 947.500 dan tertinggi Rp 2.034.200
**Pantau arus mudik dan balik Lebaran 2022 melalui CCTV Kemenhub dari berbagai titik secara realtime di tautan ini
Penerbangan Transit dan Transfer
Penerbangan transit dan transfer merupakan Kombinasi (multiple flight and multiple airport) layanan penerbangan dari maskapai sendiri atau bersama maskapai lain. Pada penerbangan Batik Air, jika harga tiket kelas ekonomi habis terjual dan masih tersedia kelas bisnis maka akan terjadi kombinasi harga kelas bisnis dengan kelas ekonomi maskapai lain.
Hal tersebut secara otomatis akan memunculkan harga jual total tiket dari keseluruhan sektor transit menjadi satu informasi harga tiket yang harus dibeli/ dibayar oleh pemesan (calon penumpang).
Lion Air Group menghimbau kepada seluruh calon pengguna jasa layanan penerbangan (tamu dan penumpang) dalam menghadapi musim ramai (peak season) pada periode liburan dan Lebaran 2022 agar mempersiapkan rencana perjalanan lebih awal, bijaksana, teliti, lebih memahami dalam memahami informasi ketika melakukan pembelian tiket pesawat.
Pada penjualan tiket pesawat udara melalui sistem, akan memberikan informasi terperinci mengenai rute, frekuensi penerbangan, nomor penerbangan, maskapai, tarif dan lainnya. Misal, penjualan dari www.lionair.co.id apabila ketersediaan kursi (seat) untuk penerbangan langsung tertera: N/A (not available atau tidak tersedia) dan Sold Out (terjual habis), maka sistem pada mesin pencari pada website, aplikasi, tour and travel, ticketing office, call center akan menawarkan/ memberikan alternatif sehingga muncul/ menampilkan (publish) pilihan baru rute lain sebagai solusi agar pemesan (calon penumpang) bisa sampai di tujuan (melalui transit dan transfer-singgah di bandar udara tertentu sesuai rekomendasi sistem).
Advertisement
Tiket Pesawat Mahal Gila, Jakarta-Aceh Tembus Rp 9,6 Juta
Sebelumnya, Harga tiket pesawat terpantau mengalami kenaikan. Salah satunya untuk rute Jakarta-Aceh yang tembus hingga Rp 9,6 juta sekali jalan.
Sejumlah warganet mengeluhkan harga tiket pesawat yang mengalami kenaikan. Harga tinggi ini untuk keberangkatan 28-29 April 2022.
Mengutip salah satu aplikasi perjalanan, tiket Batik Air plus Wings Air dari Bandara Soekarno-Hatta sebesar Rp 9.698.700 untuk sekali jalan.
Harga ini berlaku untuk perjalanan satu kali transit di Bandara Kualanamu Medan.
Untuk keberangkatan langsung dari bandara Soekarno-Hatta ke Bandara Sultan Iskandarmuda Banda Aceh hanya ada satu penerbangan. Harga tiket dipatok sebesar Rp 2.805.700 dengan maskapai Batik Air.
Sementara itu, harga berbeda terpantau untuk keberangkatan pada 30 april 2022. Meski, masih ada tiket pesawat yang dipatok sebesar Rp 9,6 jutaan.
Penerbangan maskapai Batik Air plus Wings Air dari Jakarta ke Aceh dipatok sebesar Rp 6.703.900. Harga ini terpantau untuk perjalanan satu kali transit di bandara Kualanamu Medan.
Namun masih ada tiket dengan harga Rp 9.698.700 dengan rute transit yang sama. Dengan waktu tunggu pesawat yang berbeda.
Sebelumnya, warganet di berbagai platform media sosial mengeluhkan tingginya harga tiket ini. Bahkan ada yang menyebut, harga tiket penerbangan ke London, Inggris lebih murah.
Trafik Pesawat
Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi girang, lantaran masyarakat ikuti imbauan pemerintah untuk mudik Lebaran 2022 lebih awal.
Hal itu terlihat dari meningkatnya pergerakan penumpang dan pesawat di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang yang sudah dimulai pada 22 April kemarin.
"Saya senang sekali hari ini, karena apa, jumlah pergerakan pesawat yang tadinya rata-rata 600 take of landing dalam satu hari, pada 22 April lalu mencapai 900an lebih. Ini berarti anjuran mudik lebih awal itu dilakukan oleh masyarakat," ungkap Menhub Budi Karya Sumadi, saat ditemui di Terminal 1 Bandara Soetta, Minggu (24/4/2022).
Pasalnya, masyarakat beranggapan bila berangkat mudik lebaran lebih awal ongkos yang dikeluarkan pun jauh lebih murah. Sebab, bila pilihannya berangkat pada diatas tanggal 25 April, harga tiket yang dikeluarkan pun lebih mahal.
"Dalam beberapa wawancara dengan yang mudik, memang mereka mengaku mudik lebih awal karena tarifnya lebih murah, karena kalau pesan tanggal 28 (April) ke atas, sudah enggak dapat mereka," jelas Menhub Budi Karya.
Okupansi Pesawat
Lalu, yang lebih mengembirakan lagi, lanjut Menhub, tingkat okupansi atau keterisian pesawat di musim Mudik Lebaran 2022 ini, hampir mendekati 100 persen. Dan jumlah tersebut akan terus naik mendekati puncak arus mudik dan balik lebaran.
"InsyaAllah ini berjalan dengan baik, anjuran mudik lebih awal dilakukan, jadi penerbangan semakin baik," ungkapnya.
Dia pun berpesan kepada petugas yang melayani penumpang pesawat agar tetap memperhatikan kenyaman penumpang. Seperti memberikan sikap sopan, gestur ramah, namun tetap memperlihatkan ketegasan.
Advertisement