Jurgen Klopp Perpanjang Kontrak di Liverpool, Ini Reaksi Steven Gerrard

Liverpool baru saja mendapat kabar baik dari manajernya Jurgen Klopp. Pria Jerman itu memastikan memperpanjang kontraknya di Anfield hingga Juni 2026. Dengan kabar bahagia tersebut, Steven Gerrard mengatakan bahwa itu adalah berita bahagia.

oleh Liputan6.com diperbarui 30 Apr 2022, 21:30 WIB
Jurgen Klopp telah merasakan empat laga final Liga Champions. Dari empat final itu, Klopp punya satu gelar juara yakni saat membawa Liverpool berjaya pada edisi musim 2018/2019 lalu. (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, Liverpool - Steven Gerrard menyebut Liverpool telah mengambil salah satu langkah terpenting dengan memperpanjang kontrak Jurgen Klopp di Anfield. Dia menganggap kesepakatan itu sebagai kabar bagi bagi kllub.

“Anda bisa tahu dari senyum. Semua penggemar Liverpool di seluruh dunia benar-benar senang dari berita itu. Selamat untuk Jugren dan stafnya,” ucap Gerrard dilansir dari Metro,

"Saya pikir itu akan menjadi penandatanganan Liverpool yang paling penting untuk beberapa tahun mendatang. Berita bagus untuk klub sepak bola Liverpool,” tambahnya. “Jurgen pantas mendapatkannya. Saya pikir para penggemar telah mendambakan penandatanganan itu untuk beberapa waktu.” 

Tak hanya itu, Gerarrd juga menjelaskan bahwa perpanjangan kontrak yang dilakukan Klopp merupakan hal yang sangat istimewa. 

“Dia membangun tim kelas dunia dan saya pikir mereka berada di puncak sesuatu yang sangat istimewa. Kami (Villa) dapat memiliki pengaruh dalam hal itu sehingga akan menarik ketika mereka datang ke Villa Park.” 


Alasan Bertahan di Anfield

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp

Klopp telah berkomitmen dan memperpanjang masa tinggalnya dengan The Reds dua tahun lagi atau hingga 2026. Eks pelatih Borussia Dortmund itu mengungkap alasannya untuk bertahan di Liverpool. 

“Ada begitu banyak hal untuk dicintai tentang tempat ini. Saya tahu bahwa sebalum saya datang ke sini, saya mengetahuinya lebih baik setelah saya tiba dan sekarang saya mengetahuinya lebih dari sebelumnya,” kata Klopp dilansir dari situs resmi klub. 

“Seperti halnya hubungan yang sehat, itu selalu harus menjadi jalan dua arah; Anda harus benar satu sama lain. Perasaan bahwa kami benar-benar tepat satu sama lain adalah apa yang membawa saya ke sini sejak awal dan itulah mengapa saya memperpanjang sebelumnya,” lanjut Klopp. 


Prestasi Gemilang Kloop Bersama Liverpool

Sejauh ini Klopp sudah mempersembahkan trofi Liga Inggris, Liga Champions, Piala Liga Inggris, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub. Trofi Liga Inggris sangat bersejarah karena mengakhiri puasa selama 30 tahun.

Klopp berpeluang menambah koleksi trofinya musim ini. Setidaknya Liverpool berkesempatan menambah tiga titel lagi.

 

Penulis: Jesslyn Koesman

Infografis Liverpool.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya