Horor TV Rusia Tayangkan Simulasi Lenyapkan Inggris Pakai Nuklir dalam 202 Detik

Pada program 60 Minutes Channel One edisi Kamis, ketua partai nasionalis Rodina, Aleksey Zhuravlyov, mengatakan Rusia dapat meluncurkan serangan rudal Sarmat ke Inggris.

oleh Tanti Yulianingsih diperbarui 04 Mei 2022, 18:35 WIB
Ilustrasi bendera Rusia (pixabay)

Liputan6.com, Moskow - Moskow telah berulang kali memperingatkan tentang konsekuensi mengerikan yang bisa dihadapi negara-negara Barat jika mereka terus memasok senjata ke Ukraina.

Pada program 60 Minutes Channel One edisi Kamis, ketua partai nasionalis Rodina, Aleksey Zhuravlyov, mengatakan Rusia dapat meluncurkan serangan rudal Sarmat ke Inggris.

Mengutip Express.co.uk, Rabu (4/5/2022), produser kemudian memotongnya dengan peta Kaliningrad dan tampaknya menyarankan bahwa rudal dapat diluncurkan dari kantong Rusia antara Polandia, Lithuania dan Laut Baltik.

Implikasinya, senjata nuklir bisa mencapai Berlin dalam 106 detik, Paris dalam 200 detik, dan London dalam 202 detik.

Dalam laporan Associated Press, disebutkan televisi pemerintah Rusia telah mengeluarkan peringatan keras bahwa Kremlin dapat melenyapkan Inggris yang mendukung Ukraina.

Dalam acara primetime Minggu malam, pembawa acara Channel One Dmitry Kiselyov mengatakan kepada pemirsa bahwa rudal Poseidon bawah laut Rusia memiliki kemampuan untuk memicu tsunami radioaktif 500 meter yang akan melenyapkan Inggris.

Poseidon adalah rudal bawah air tak berawak bertenaga nuklir otonom dengan panjang sekitar 20 meter dan berat hingga 100 metrik ton.

"Ledakan torpedo termonuklir yang dekat dengan garis pantai Inggris ini akan menyebabkan gelombang tsunami raksasa, setinggi 500 meter," kata Kiselyov.

"Gelombang ini juga membawa radiasi dosis ekstrem. Setelah melewati Inggris, ia akan meninggalkan apa yang tersisa di gurun radioaktif, tidak layak untuk apa pun untuk waktu yang lama."

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Ancaman Rusia Akibat Inggris Beri Bantuan Baru ke Ukrainia

PM Inggris Boris Johnson. (AP/Frank Augstein)

Ancaman dari Rusia itu muncul saat Perdana Menteri Inggris Boris Johnson akan mengumumkan paket bantuan militer baru senilai NZ$580 juta ke Ukraina, ketika ia berpidato di parlemen Ukraina pada Selasa waktu setempat (Rabu NZT).

Inggris telah mengirim peralatan Ukraina termasuk rudal dan peluncur rudal. Paket baru ini mencakup peralatan peperangan elektronik, sistem radar counter battery, peralatan GPS jamming, dan ribuan perangkat night vision.

Dalam kutipan sebelumnya dari pidato yang dirilis oleh kantor perdana menteri, Boris Johnson membangkitkan pidato tahun 1940 oleh pemimpin Perang Dunia II Winston Churchill saat Inggris melawan serangan dari Nazi Jerman.

Johnson mengatakan bahwa "rakyat Inggris menunjukkan persatuan dan tekad sedemikian rupa sehingga kita mengingat saat-saat bahaya terbesar kita sebagai saat-saat terbaik kita. Ini adalah saat terbaik di Ukraina, bab epik dalam kisah nasional Anda yang akan diingat dan diceritakan untuk generasi yang akan datang."

Presiden Ukraina Volydymyr Zelensky berpidato di depan parlemen Inggris pada 8 Maret, dan juga menyamakan perjuangan negaranya dengan perjuangan Inggris melawan Nazi.

Boris Johnson mengunjungi Kiev pada 9 April.


Presiden Ukraina Imbau Dunia soal Ancaman Senjata Kimia dan Nuklir Rusia

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky dalam konferensi pers terkait serangan Rusia. (Screen Grab Video)

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengatakan dunia harus siap atas potensi Presiden Rusia Vladimir Putin menggunakan senjata nuklir dalam konflik saat ini di Eropa.

Berbicara di Kiev, Zelensky menyuarakan kekhawatirannya bahwa Presiden Rusia juga dapat siap untuk menggunakan senjata kimia terhadap Ukraina, demikian seperti dikutip dari Evening Standard, Senin (18/4/2022).

Ditanya apakah dia khawatir tentang prospek serangan nuklir oleh CNN, Zelensky mengatakan, "Tidak hanya saya--di seluruh dunia, semua negara harus khawatir."

Dia menambahkan: "Senjata kimia ... Mereka bisa melakukannya, bagi mereka kehidupan orang-orang bukanlah apa-apa. Itu sebabnya. Kita harus berpikir untuk tidak takut, tidak takut tetapi siap.

"Tapi itu bukan pertanyaan untuk Ukraina, tidak hanya untuk Ukraina tetapi untuk seluruh dunia, saya pikir."

Zelensky juga berbicara tentang tenggelamnya kapal perang Msokva andalan Rusia baru-baru ini.

Pemimpin Ukraina mengatakan tenggelamnya itu bukan "tragedi" bagi mereka karena ia mengakui semakin sedikit senjata yang dimiliki Federasi Rusia semakin baik bagi mereka.

Gubernur wilayah Odesa, Maksym Marchenko, mengatakan pasukan negaranya menyerang kapal itu dengan dua rudal anti-kapal Neptunus. Rusia mengatakan kapal perang andalannya telah tenggelam setelah ledakan amunisi.


Niat Swedia-Finlandia Gabung NATO Bikin Rusia Geram, Ancam Sebar Nuklir di Eropa

Ilustrasi bendera NATO. (Wikimedia Commons)

 Rusia mengatakan wilayah Baltik yang bebas nuklir tidak akan mungkin lagi terjadi jika Finlandia dan Swedia menjadi anggota NATO, menyinggung penyebaran nuklir tambahan di Eropa.

"Jika Swedia dan Finlandia bergabung dengan NATO, panjang perbatasan darat aliansi dengan Federasi Rusia akan lebih dari dua kali lipat. Tentu saja, perbatasan ini harus diperkuat," Dmitry Medvedev, mantan presiden dan wakil ketua Dewan Keamanan Rusia, menulis di saluran Telegram resminya pada Kamis 14 April 2022.

Merespons ancaman itu, Rusia harus "secara serius memperkuat pengelompokan pasukan darat dan pertahanan udara, mengerahkan pasukan angkatan laut yang signifikan di perairan Teluk Finlandia. Dalam hal ini, tidak mungkin lagi untuk berbicara tentang status bebas nuklir Baltik - keseimbangan harus dipulihkan," kata Medvedev sebagaimana dikutip dari CNBC International, Sabtu (16/4/2022).

Komentar itu muncul sehari setelah Finlandia dan Swedia mengatakan untuk mengajukan keanggotaan Pakta Pertahanan Atlantik Utara atau NATO dalam hitungan minggu.

Mereka bercermin dari situasi di Ukraina akibat invasi Rusia sebagai pertimbangan untuk bergabung dalam aliansi militer yang dipimpin oleh AS dan negara-negara Eropa Barat tersebut.

Baltik - negara-negara Eropa timur laut Lithuania, Latvia dan Estonia - adalah anggota Uni Eropa dan NATO. Swedia dan Finlandia adalah anggota Uni Eropa, tetapi bukan NATO, dan yang terakhir berbagi perbatasan 830 mil dengan Rusia.

Jika Finlandia dan Swedia bergabung dengan NATO, ini akan memberi Moskow "lawan yang lebih terdaftar secara resmi," tambah Medvedev. Dia mengklaim bahwa NATO berencana untuk mengakui dua negara Nordik dengan "prosedur birokrasi minimal."

Tanggapan Rusia harus diambil dengan "tidak ada emosi, dengan kepala dingin," tambahnya.

Moskow melihat potensi masuknya Finlandia di NATO sebagai ancaman terhadap keamanan nasionalnya, karena AS dapat mengerahkan peralatan militer canggih di Finlandia jika bergabung dengan aliansi tersebut.


Rusia Mengaku Tidak Terpikir untuk Pakai Senjata Nuklir

Presiden Rusia Vladimir Putin. (AP)

Sebelumnya, juru bicara pemerintah Rusia, Dmitry Peskov, berkata negaranya tidak terpikir untuk memakai senjata nuklir. Namun, Rusia berkata siap menelusuri berbagai kemungkinan jika ada intervensi.

Ucapan itu diberikan Peskov ketika ditanya oleh media PBS apakah Rusia ingin memakai senjata nuklir. 

"Tidak ... Saya tidak berpikir demikian. Tetapi ia (Putin) cukup tegas dalam berkata 'jangan ikut campur,'" ujar Peskov seperti dikutip media pemerintah Rusia, TASS.

Sebelumnya Presiden Vladimir Putin menyiagakan pasukan khusus Rusia yang salah satu kekuatannya bisa adalah senjata nuklir. Ucapan itu dikritik oleh Gedung Putih, namun Peskov menegaskan Rusia tak ingin memakai senjata nuklir.

"Tidak ada yang berpikir untuk menggunakan ... bahkan tentang ide menggunakan senjata nuklir," ujar jubir Kremlin.

Infografis Negara Penolak Vladimir Putin di G20. (Liputan6.com/Triyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya