Lolos Liga Champions, Xavi Sudah Punya Bayangan 11 Pemain Starter Barcelona Musim Depan

Barcelona sudah menyegel tiket ke Liga Champions musim depan. Xavi pun sudah tahu siapa starter yang disiapkannya untuk musim depan.

oleh Defri Saefullah diperbarui 09 Mei 2022, 21:00 WIB
Pemain Barcelona Ansu Fati (tengah) merayakan dengan rekan setimnya setelah mencetak gol ke gawang Real Betis pada pertandingan sepak bola La Liga Spanyol di Stadion Benito Villamarin, Seville, Spanyol, 7 Mei 2022. Barcelona menang 2-1. (AP Photo/Jose Breton)

Liputan6.com, Barcelona- Barcelona sudah memastikan lolos ke Liga Champions musim depan. Kemenangan 2-1 atas Real Betis pada lanjutan La Liga Spanyol akhir pekan kemarin sudah mengunci posisi Barca di empat besar.

Ya, kemenangan itu membuat Barcelona genap mengoleksi 69 poin. Klub berjulukan Azulgrana ini sudah tak mungkin dikejar posisi 5 yang berjarak 11 poin dengan menyisakan 3 pertandingan lagi.

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez pun sudah tahu 11 pemain yang bakal dijadikan starter musim depan. Salah satu yang cukup pasti yaitu wonderkid Barca, Ansu Fati.

Baru saja pulih dari cedera, pemain jebolan akademi sepak bola La Masia ini sudah cetak gol untuk Barcelona. Dia mencetak salah satu dari 2 gol Barca saat menghadapi Real Betis.

Kehebatan Ansu Fati membuat Xavi tersenyum. Dia akan membangun sebuah tim di Barcelona dengan Fati sebagai titik sentral.

 


Lini Serang

Barcelona menang lawan Real Betis (AFP)

 

Xavi ingin memperkuat lini serang musim depan. Xavi pun tahu Ansu Fati bakal menjadi bintang di masa depannya.

"Dia seorang bintang, dia bisa mencetak gol. Ini lebih sulit buat pemain lain," kata Xavi.

"Menyenangkan bisa melihat dia kembali. Dia selalu cetak gol. Dia punya dua peluang dan mencetak satu gol, yang lainnya berbahaya."

 


Pujian

Ansu Fati langsung moncer dengan Barcelona usai pulih dari cedera (AFP)

 

Pujian juga datang dari pemain senior Jordi Alba. Bek kiri Barcelona ini meyakini Fati bakal sukses.

"Dia bisa mencetak gol. Dia sangat muda dan bisa melakukannya. Baru dapat satu atau dua peluang, dia cetak gol," ujarnya.

"Dia akan memberi banyak buat kami. Kami senang bisa kembali melihatnya main."


Peringkat

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya