Timnas Indonesia U-23 Pantang Remehkan Timor Leste di SEA Games 2021

Timnas Indonesia U-23 harus menang melawan Timor Leste pada pertandingan kedua Grup A sepak bola putra SEA Games 2021 untuk menjaga peluang lolos ke semifinal.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 10 Mei 2022, 12:00 WIB
Bek Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam (kanan) meminta rekan setimnya tidak meremehkan Timor Leste pada pertandingan kedua penyisihan Grup A SEA Games 2021 di Stadion Viet Tri, Vietnam, Selasa (10/5/2022). (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Timor Leste pada pertandingan kedua Grup A sepak bola putra SEA Games 2021. Pertandingan ini akan dimainkan di Stadion Viet Tri, Vietnam, Selasa (10/5/2022) pukul 19:00 WIB.

Asnawi Mangkualam Bahar mengatakan skuad Merah Putih tidak boleh meremehkan Timor Leste. "Semua tim yang bermain di SEA Games pasti bagus," kata bek kanan Timnas Indonesia U-23 itu dikutip dari PSSI TV.

"Kami tidak bisa menganggap remeh lawan. Kami mesti fokus dan dan berkonsentrasi untuk menang," tambah pemain yang bermain untuk klub Korea Selatan, Ansan Greeners itu.

Asnawi Mangkualam meminta rekan-rekannya untuk berkonsentrasi sepanjang pertandingan. Karena, Timor Leste memiliki potensi untuk tampil mengejutkan.

Meski belum pernah mengalahkan Indonesia, Timnas Timor Leste U-23 menorehkan catatan cukup baik dalam setahun terakhir. Pada Kualifikasi Piala Asia U-23 AFC 2022, Oktober 2021, Timor Leste menundukkan Filipina 1-0 dan menahan Singapura 2-2.

Namun, Timor Leste gagal lolos lantaran kalah 0-6 dari Korea Selatan. Pada pertandingan persahabatan kontra Timnas Malaysia U-23, 29 April lalu, Timor Leste menang 2-1.

Sementara dalam penyisihan Grup A SEA Games 2021 Vietnam, Timor Leste dihajar Filipina 0-4 dan menyerah 2-3 dari Myanmar. Meski demikian, momentum kebangkitan Timor Leste tetap mesti diperhatikan benar-benar oleh Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Harus menang

Pemain Timnas Indonesia U-23 Saddil Ramdani (kanan) berebut bola dengan pemain Timnas Vietnam U-23 Anh Bui Hoang Viet pada pertandingan Grup A SEA Games 2021 di Viet Tri Stadium, Hanoi, Vietnam, Jumat (6/5/2022). Timnas Indonesia U-23 kalah 0-3. (Liputan6.com/Dok. PSSI)

Melawan Timor Leste, Timnas Indonesia U-23 wajik menang. Raihan tiga poin juga harus didapat saat bertemu Filipina dan Myanmar pada laga berikutnya untuk menjaga peluang lolos ke semifinal.

Ini disebabkan skuad racikan Shin Tae-yong kalah 0-3 dari Vietnam pada pertandingan perdana Grup A. "Tiga pertandingan itu sangat penting (untuk dimenangkan-red)," ucap Asnawi.

Kekalahan dari Vietnam membuat Indonesia berada di peringkat keempat klasemen sementara Grup A, di atas tim juru kunci Timor Leste yang kandas dua kali dari dua laga.

Posisi ketiga dihuni Myanmar yang mengoleksi tiga poin. Kemudian Vietnam di peringkat kedua dengan empat poin. Sedangkan puncak klasemen dihuni Filipina yang memiliki poin sama dengan Vietnam tapi unggul selisih gol. (Ant)

 


Jadwal pertandingan

Pemain Timnas Indonesia U-23 Alfeandra Dewangga Santosa menggiring bola saat melawan Timnas Vietnam U-23 pada pertandingan Grup A SEA Games 2021 di Viet Tri Stadium, Hanoi, Vietnam, Jumat (6/5/2022). Timnas Indonesia U-23 kalah 0-3. (Liputan6.com/Dok. PSSI)

Selasa, 10 Mei 2022

Timnas Indonesia vs Timor Leste

Pukul: 19.00 WIB

Stadion: Viet Tri Stadium, Phu Tho

Siaran langsung: RCTI

Live streaming: RCTI+

Jumat, 13 Mei 2022

Filipina vs Timnas Indonesia

Pukul: 16.00 WIB

Stadion: Viet Tri Stadium, Phu Tho

Siaran langsung: RCTI

Live streaming: RCTI+

Minggu, 15 Mei 2022

Timnas Indonesia vs Myanmar

Pukul: 16.00 WIB

Stadion: Viet Tri Stadium, Phu Tho

Siaran langsung: RCTI

Live streaming: RCTI+

Infografis Shin Tae-yong Pelatih Baru Timnas Indonesia

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya