Piala Uber 2022: Bilqis Prasista Sempat Buat Kejutan, Indonesia Takluk 1-4 dari Jepang

Indonesia kalah 1-4 dari Jepang di laga terakhir Grup A Piala Uber 2022.

oleh Thomas diperbarui 11 Mei 2022, 17:27 WIB
Ganda putri Indonesia Nita Violina Marwah/Lanny Tria Mayasari mengalahkan pasangan Jerman Annabella Jaeger/Leona Michalski pada pertandingan penyisihan Grup A Piala Uber 2022 di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Selasa (10/5). (foto: PBSI)

Liputan6.com, Jakarta Indonesia gagal membendung Jepang di laga fase grup Piala Uber 2022 pada Rabu (11/5/2022). Indonesia takluk 1-4 meski sempat membuat kejutan besat lewat Bilqis Prasista.

Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Indonesia membuat kejutan di partai pertama. Bilqis sukses mengalahkan peringkat 1 dunia tunggal putri Akane Yamaguchi.

Bilqis yang merupakan peringkat 300 dunia mampu menang straight set 21-19 dan 21-19. Indonesia pun berhasil memimpin 1-0.

Sayangnya kejutan Bilqis ini tak dapat diikut ganda putri Melani Mamahit/Tryola Nadia yang turun di partai kedua. Melani/Tryola kalah dari Nami Matsuyama/Chiharu Shida lewat rubber game, 16-21, 21-18, 15-21. Jepang pun menyamakan skor 1-1 

Pada pertandingan ketiga, Indonesia berbalik tertinggal 1-2 setelah Tasya Farahnailah kalah 9-21, 5-21 dari Sayaka Takahashi. Sayaka mengalahkan Tasya dalam waktu relatif cepat 28 menit


Gagal Bendung

Aksi tunggal putri Indonesia, Bilqis Prasista, saat menghadapi pemain Jepang, Akane Yamaguchi, pada laga ketiga Grup A Piala Uber 2022 di Impact Arena, Bangkok, Rabu (11/5/2022). (PBSI) 

Harapan Indonesia meraih kemenangan di partai keempat juga pupus. Pasangan Lanny Tria Mayasari/Jesita Putri Miantoro takluk dari Yuki Fukushima/Mayu Matsutomo, 14-21, 15-21.  

Jepang menutup duel terakhir Grup A Piala Uber 2022 dengan kemenangan tunggal putri ketiga Riko Gunji atas Siti Sarah Azzahra dengan skor 12-21, 22-24.


Lolos 8 Besar

Kekalahan ini membuat Indonesia harus puas finis di urutan dua Grup A. Jepang yang jadi juara grup. Indonesia tetap lolos ke delapan besar. 

 

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya