Liputan6.com, Bangkok - Tim bulu tangkis putra Indonesia melaju ke semifinal Piala Thomas 2022 usai menaklukkan Tiongkok di Impact Arena, Kamis (12/5/2022). Anthony Sinisuka Ginting dan kawan-kawan bakal meladeni Jepang.
Pada ulangan final edisi sebelumnya, Indonesia juga menang 3-0.
Advertisement
Anthony membuka keunggulan Indonesia dengan meraih kemenangan perdananya di Thomas Cup 2022. Setelah selalu kalah pada tiga penampilan di fase grup, dia bangkit untuk mengalahkan Zhao Junpeng.
Pasangan gado-gado Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo kemudian memperbesar keunggulan Merah Putih usai membekuk Liu Yuchen/Ou Xuanyi.
Jonatan Christie lalu memastikan kemenangan Indonesia menyusul kemenangan atas Li Shi Feng. Dengan hasil ini, ganda kedua Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan tunggal ketiga Shesar Hiren Rhustavito tidak perlu bermain.
Indonesia menghadapi Jepang yang menyingkirkan Chinese Taipei beberapa jam sebelumnya. Kento Momota, Akira Koga/Yuta Watanabe, dan Kenta Nishimoto memberi angka bagi Jepang. Sedangkan Chinese Taipei mendapat poin dari Lee Yang/Wang Chi-lin dan Wang Tzu Wei.
Tim putra Indonesia coba membalas kekalahan yang diderita pada pertemuan terakhir. Indonesia kalah 2-3 melawan Jepang pada perempat final Piala Thomas 2012.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Hasil Pertandingan
Tunggal 1
Anthony Sinisuka Ginting vs Zhao Junpeng: 21-12, 25-27, 21-17
Ganda 1
Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Liu Yuchen/Ou Xuanyi: 21-17, 21-16
Tunggal 2
Jonatan Christie vs Li Shi Feng: 21-13, 21-18
Advertisement
Tim Putri Terhenti
Tim Indonesia harus terhenti di babak perempat final Piala Uber atau Uber Cup 2022. Indonesia gagal membendung China setelah kalah 0-3 pada Kamis (12/5/2022) pagi WIB.
Dua tunggal putri Indonesia dan satu ganda putri gagal membendung ketangguhan pemain China. Karena China sudah unggul 3-0, partai keempat dan kelima tak perlu dimainkan.
Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Indonesia pada partai pertama menurunkan Komang Ayu Cahya Dewi yang harus berhadapan dengan Chen Yu Fei.
Komang tak kuasa menahan keperkasaan tunggal China Chen Yu Fei. Komang menyerah dua gim langsung dari Chen Yu Fei 12-21, 11-21.
Pada partai kedua, Indonesia mengandalkan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. Namun pasangan China Chen Qingchen/Jia Yifan masih terlalu tangguh. Febriana/Amalia juga kalah dua gim langsung 19-21 16-21.
Di partai ketiga Indonesia berharap pada pemain muda penuh kejutan Bilqis Prasista. Putri Joko Supriyanto itu membuat kejutan dengan mengalahkan tunggal nomor 1 dunia Akane Yamaguchi dari Jepang di laga terakhir.
Bilqis harus berjumpa dengan He Bingjiao. Lagi-lagi Bilqis hampir membuat kejutan. Pada set pertama, Bilqis berhasil mengalahkan Bingjiao 21-19.
Pada set kedua, Bilqis kembali memberikan perlawanan alot. Sayangnya kali ini Bilqis harus menyerah 18-21. Pada set penentuan Binjiao tak mau mengulang kesalahan dan langsung tancap gas. Bilqis akhirnya takluk 7-21.