Liputan6.com, Jakarta Pesulap Pak Tarno saat ini memiliki popularitas yang cukup tinggi setelah penampilannya yang unik itu, tanpa sengaja digunakan oleh Anderson Paak di Met Gala 2022. Sebelum menjadi perbincangan, Pak Tarno memang sudah cukup lama terkenal.
Pak Tarno yang awalnya muncul di acara televisi beberapa tahun silam, memang kerap tampil di atas panggung untuk memperagakan kemampuannya bersulap yang dibarengi oleh lawakan-lawakan kocaknya.
Namun, tak sedikit masyarakat yang kurang menghargai dunia sulap, sampai-sampai mendorong agar segelintir pihak yang membongkar rahasia tersebut. Beberapa orang pun secara terang-terangan membeberkan rahasia sulap Pak Tarno.
Tak hanya itu, banyak juga beberapa orang temannya yang sekelas selebriti, kerap mengambil trik sulapnya. Entah untuk ditampilkan di luar pakem maupun dengan maksud untuk membongkar rahasianya.
Baca Juga
Advertisement
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Direbut dan Diacak
Hal itu disampaikan ketika Pak Tarno saat menjadi bintang tamu di video tanya jawab oleh Gilang Dirga. Kala itu, Gilang bertanya kepada Pak Tarno mengenai apakah banyak orang yang membongkar trik sulapnya.
"Teman-temannya doang (yang membongkar). Direbut-lah, diacak-acak-lah," ungkap Pak Tarno seperti bisa disimak di kanal YouTube RUANG INTEROGASI milik Gilang Dirga, belum lama ini.
Advertisement
Tak Terima
Pak Tarno bahkan terkesan tak terima dengan beberapa figur publik yang membeberkan rahasia sulapnya dengan gaya seperti sedang bercanda. Menurutnya hal itu sudah sangat keterlaluan di matanya.
"Kalau becanda gitu apaan? Kan itu bukan becanda. Bongkar ya boleh, tapi jangan keterlaluan-lah. Jangan kebanyakan," ungkap Pak Tarno meluapkan.
Bahkan, dibongkarnya trik Pak Tarno membuat sejumlah penggemar ikut meradang dan sampai-sampai protes dengan menghubungi secara langsung.
"Pak Tarno gimana sih, semalam anak saya lagi senang nonton," ujar Pak Tarno saat meniru ungkapan protes dari penggemarnya.
Tak Digubris
Memilukannya, Pak Tarno sempat meminta sejumlah figur publik dari kalangan selebriti yang selama ini doyan membongkar trik sulapnya. Namun menurutnya, permintaan sang pesulap tak pernah digubris.
"Pernah (minta tak dibongkar). Tapi ya, percuma," ujar Pak Tarno.
Advertisement