Nonton 5 Film Korea Romantis Ini Yang Buat Baper Sekaligus Bikin Nangis!

Berikut daftar 5 film korea romantis yang bisa di tonton melalui layanan streaming vidio bisa bikin baper dan banyak adegan mengharukan.

oleh Liputan6.com diperbarui 20 Mei 2022, 16:20 WIB
Kim Ji-Young Born 1982, salah satu film korea romantis yang bisa kamu tonton di Vidio. (Dok. Vidio)

Liputan6.com, Jakarta Film Korea identik dengan tema romantis, bahkan berbagai adegannya membuat orang membayangkan kisah percintaan yang sama di dalam film.

Film Korea romantis didukung dengan cerita dan lokasi syuting yang mendukung, ditambah paras pemerannya yang merupakan aktor tampan dan aktris cantik yang bisa dibilang boyfriend material

Tidak hanya membuat baper namun beberapa kisah romantis dalam film korea juga memiliki kisah sedih yang bisa membawa penonton menangis setelah menontonnya. Berikut beberapa film korea romantis yang bisa kamu tonton di Vidio!


1. Kim Ji-Young: Born 1982

Film Korea Romantis Kim Ji-Young: Born 1982 menceritakan tentang seorang wanita yang mengalami banyak perubahan selama menikah dan sang suami selalu berusaha mendukungnya (Dok. Vidio)

Film romantis pertama berjudul Kim Ji-Young: Born 1982 yang diperankan oleh aktor tampan Gong Yoo dan lawan mainnya Jung Yu Mi. Selain cerita romantis film ini juga mengangkat sedikit isu kesehatan mental yang memang dialami ketika perempuan mulai berkeluarga. Ditambah budaya patriarki Korea Selatan yang masih kental membuat perempuan sedikit tertindas. 

Menceritakan kisah seorang wanita bernama Kim Ji-Young yang awalnya seorang wanita karir namun memutuskan menikah dan mengurusi keluarga dan anaknya. Namun banyak tekanan yang dirasakan saat ia hanya fokus dengan keluarganya dan menjadi ibu, hal itu juga muncul karena trauma dimasa lalu.

Namun sang suami sangat sabar menghadapinya dan terus berada disisinya terutama saat Ji-Young mulai lupa akan dirinya menjadi adegan romantis dan mengharukan.


2. Be With You

Film Be With You diperankan So Ji Sub dan Son Ye Jin yang menjadi pasangan suami istri yang saling setia.

Film korea romantis selanjutnya adalah Be With You, yang diperankan So Ji Sub dan Son Ye Jin yang menjadi pasangan suami istri. Cerita film ini diadaptasi dari sebuah novel Jepang yang berjudul sama.  Jika film sebelumnya menceritakan romantisnya seorang suami yang selalu mendukung istrinya, film ini juga hampir sama namun disini sang istri telah meninggal dunia. 

Kisah Be With You berlanjut. Woo Jin (So Ji Sub) harus rela kehilangan sang istri dan membesarkan sendiri putranya bernama Ji Ho. Woo Jin selalu berusaha ceria di depan sang anak, namun Ji Ho percaya sang ibu akan kembali disaat hujan turun sesuai dengan buku cerita yang sering dibacanya. 

Benar saja Woo Jin menemukan seorang wanita mirip dengan So Ah (Son Ye Jin) di terowongan kereta. Itulah awal kembali kebahagiaan yang tidak masuk akal itu, namun kebahagian bersama itu tidak berlangsung lama.


3. On Your Wedding Day

Kisah cinta pertama yang bertepuk sebelah tangan (Dok. Vidio)

Film romantis On Your Wedding Day yang menceritakan kisah cinta pada pandangan pertama. Dalam film ini Young Kwang dan Park Bo Young dipasangkan menjadi pasangan yang kenal sejak SMA. 

Wo Yeon (Young Kwang) sangat tertarik kepada anak baru bernama Seung Hee (Park Bo Young). Sebaliknya Seung Hee tidak terlalu tertarik dengan Wo Yeon, namun akhirnya mereka menjadi pasangan agar Wo Yeon bisa melindungi Seung Hee di sekolah. 

Pura-pura akhirnya menjadi cinta sesungguhnya, namun kembali halangan mendatangi mereka saat Seung Hee harus pindah karena masalah keluarga. Mereka yang lama tidak bertemu namun Wo Yeon tetap menyimpan rasa cinta kepada Seung Hee. 

Sampai Wo Yeon menemukan poster universitas Hankuk yang terdapat gambar Seung Hee. Dari sana Wo Yeon berusaha belajar demi masuk ke universitas tersebut untuk mendapatkan lagi cinta pertamanya.


4. Double Patty

Perjuangan sepasang kekasih mengejar impiannya (Dok. Vidio)

Film debut seorang kpop idol atau girlband terkenal Irene Red Velvet. Tidak hanya berbakat dalam menyanyi dan dance namun Irene juga diakui memiliki akting yang bagus. Irene dalam film Double Patty akan dipasangkan dengan Shin Seung-ho.

Menceritakan perjuangan  Lee Hyun-ji (Irene Red Velvet) dan Kang Woo-ram (Shin Seung-ho) yang berusaha mengejar impian mereka masing-masing. Woo ram adalah atlet gulat sedangkan Irene ingin menjadi pembawa acara tv. 

Ibarat kata mereka menjalin hubungan cinta yang sehat karena saling mendukung mimpi masing-masing walaupun tidak mudah dan penuh perjuangan.


5. Remember You

Kecelakaan membuat seorang lelaki hilang ingatan dan bertemu wanita yang membantu mengembalikan ingatannya (Dok. Vidio)

Film Remember Me dimulai dari kecelakaan membuat seorang lelaki bernama Yeon Suk Won yang diperankan Jung Woo Sung mengalami lupa ingatan. Mulai dari keluarganya, teman-teman bahkan identitasnya sendiri tak dapat diingat olehnya. 

Saat sedang berada di ruangan psikiater ia bertemu dengan seorang wanita yang tak tahu asal usulnya bernama Kim Jin Young. Wanita ini membantu Yeon Suk Won mengingat ingatan yang hilang dan membuat kenangan bersama. 

Itulah beberapa film korea romantis yang ceritanya bikin baper dan menguras air mata. Kamu bisa menonton semua film tersebut melalui layanan streaming Vidio lengkap dengan subtitle Indonesia, Jangan lupa download aplikasinya untuk menonton dimana saja dan kapan saja lebih mudah. 

Penulis : Layli Maghfirah

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya