Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2022: Kejutan Fabio Di Giannantonio, Motor Marc Marquez Terbakar

Pembalap Gresini Racing merebut pole position MotoGP Italia 2022 di Sirkuit Mugello, Sabtu (28/5/2022). Namun, bukan Enea Bastianini yang memulai balapan dari urutan terdepan pada ajang Minggu.

oleh Harley Ikhsan diperbarui 29 Mei 2022, 18:53 WIB
Fabio Di Giannantonio merupakan pembalap rookie di tim Gresini Racing MotoGP. Pebalap Italia itu sukses menggasak 4 podium dengan 1 kemenangan di Jerez. (AFP/Karim Jaafar)

Liputan6.com, Mugello - Pembalap Gresini Racing merebut pole position MotoGP Italia 2022 di Sirkuit Mugello, Sabtu (28/5/2022). Namun, bukan Enea Bastianini, juara tiga seri musim ini, yang memulai balapan dari urutan terdepan pada ajang Minggu.

Justru rookie Fabio Di Giannantonio yang mengejutkan dan mencatat waktu tercepat. Dia membukukan waktu satu menit 46,156 detik.

Duo Mooney VR46 Racing Team Marco Bezzecchi (+0,088 detik) dan Luca Marini (+0,171 detik) melengkapi baris terdepan.

Rider Ducati Lenovo Francesco Bagnaia berada di peringkat lima, diikuti juara dunia MotoGP 2021 Fabio Quartararo dari Monster Energy Yamaha.

Dengan trek mulai mengering usai hujan yang mengguyur, Brad Binder (KTM) menguasai posisi teratas pada mayoritas kualifikasi pertama (Q1) setelah mengenakan ban kering. Namun, air terus kembali turun. Di Giannantonio dan Marc Marquez (Repsol Honda) memberanikan diri beraksi untuk merebut tiket kualifikasi kedua (Q2).

Kecelakaan besar terjadi di Q2. Marquez terpelanting dan motornya terbakar sehingga bendera merah berkibar. Marquez bisa melanjutkan sesi dan menempati peringkat 12.

Sesi terhenti dengan jam terus berjalan. Di sisa waktu, Di Giannantonio menjaga momentum dengan menduduki urutan pertama. Dia nyaris tidak tersentuh sebelum Johann Zarco (Pramac Ducati) menyalip.

Mayoritas pembalap memperbaiki catatan waktu. Namun, Di Giannantonio sukses merebut kembali posisi pertama.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Hasil Kualifikasi MotoGP Italia

ilustrasi motogp (Liputan6.com/Abdillah)

Posisi-Pembalap-Asal-Tim (Motor)-Waktu-Lap-Kecepatan Maksimal

1 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)* 1'46.156s 9/9 352k

2 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)* +0.088s 9/9 350k

3 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) +0.171s 9/9 353k

4 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22) +0.227s 8/8 352k

5 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22) +0.315s 8/9 358k

6 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.350s 9/9 352k

7 Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP) +0.351s 9/9 353k

8 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +0.405s 9/9 350k

9 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V) +0.511s 9/9 353k

10 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21) +0.523s 9/9 360k

11 Jorge Martin** SPA Pramac Ducati (GP22) +1.067s 6/6 345k

12 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +1.312s 4/4 344k

13 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22) 1'47.621s 8/8 342k

14 Michele Pirro ITA Aruba.it Racing (GP22) 1'48.209s 8/8 344k

15 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16) 1'48.231s 8/8 342k

16 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) 1'48.255s 7/7 339k

17 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1'48.732s 8/8 342k

18 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V) 1'48.846s 8/8 342k

19 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)* 1'48.907s 7/7 338k

20 Darryn Binder RSA WithU Yamaha RNF (YZR-M1)* 1'49.471s 8/8 340k

21 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1'50.266s 8/8 342k

22 Lorenzo Savadori ITA Aprilia Racing (RS-GP) 1'50.27s 6/6 338k

23 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1) 1'55.369s 6/7 329k

24 Maverick Vinales SPA Aprilia Racing (RS-GP) 1'56.479s 6/6 331k

25 Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)* 1'57.106s 7/7 326k

26 Andrea Dovizioso ITA WithU Yamaha RNF (YZR-M1) 1'57.671s 6/6 328k

 

*rookie, **penalti tiga peringkat


Jadwal Balapan

ilustrasi motogp (Liputan6.com/Abdillah)

Minggu, 29 Mei 2022

14.40-15.00 WIB: Pemanasan

19.00 WIB: Balapan

Infografis Jadwal MotoGP 2022. (Liputan6.com/Abdillah)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya