Liputan6.com, Solo - Ajang kompetisi pra musim sepak bola Tanah Air rencananya akan diselenggarakan pada awal Juni 2022. Hasil drawing dan venue sudah disiapkan operator pertandingan, tinggal menunggu jadwal pertandingan. Pengumuman terkait hal itu langsung disambut para suporter di seluruh Indonesia, bahkan menjadi topik hangat di media sosial, seperti Twitter.
Tak terkecuali, akun Twitter @pasoepati. Pasoepati merupakan sebutan untuk pendukung klub Persis Solo. Dalam unggahannya, akun tersebut menulis "Yen sido pra musim tenan dan suporter entuk hadir neng tribun, penting ojo ribut bab tiket, sing ora enthuk yo nobar wae, kuota kudune sudo dinggo jatah suporter tamu, hehehe (kalau jadi ada kompetisi pra musim, dan bisa dihadiri penonton jang pada ribut tentang tiket. Yang tidak dapat tiket ya nobat saja, dan seharusnya kuota kita juga harus berkurang karena untuk tim tamu)," tulis akun tersebut pada tanggal 29 Mei 2022 kemarin.
Tak hanya itu, akun lainnya @Pasnet mengunggah jadwal hasil drawing yang diselenggarakan di Bandung Minggu (29/5/2022) kemarin. Akun tersebut menulis "Turnamen pra musim 2022 akan diselenggarakan mulai 11 Juni - 17 Juli 2022," tulisnya.
Baca Juga
Advertisement
Postingan itu langsung mendapat tanggapan dari suporter Persis Solo dan warganet lainnya, salah satunya adalah akun @keparengwareng yang merupakan salah satu koordinator suporter dari PSIS Semarang.
Ajang Pemanasan Tim Jelang Kompetisi Resmi
PSIS Semarang masuk dalam grup A bersama Persis Solo, Dewa United, Persita Tangerang dan PSS Sleman. Dalam balasan twitnya Kepareng Wareng menulis "Semarang oleh kuota suporter piro min? ro takonko mas @Kaesangp nggonku oleh subsidi nggo mbayar truk ora. suwun (Semarang dapat kuota suporter berapa min, tolong tanyain ke mas Kaesang, dapat subsidi buat sewa truk tidak," tulis akun itu.
Cuitan itu mengundang komentar dari akun-akun suporter Persis Solo. Euforia jelang kompetisi pra musim yang akan digelar mulai 11 Juni hingga 17 Juli 2022 mendatang itu kian terasa. Para suporter tampak bersemangat untuk hadir kembali ke stadion dan mendukung tim kebanggaan mereka.
Sementara itu, Media Officier Persis Solo, Bryan Barcelona mengatakan pihaknya sudah mengetahui Solo dipilih sebagai salah satu venue turnamen pra musim itu dan mengaku siap menjadi tuan rumah untuk tim-tim yang akan bertandang ke Solo.
"Berbekal pengalaman ketika Liga 1 dan 2 musim lalu, Solo sukses menjadi tuan rumah dan saya rasa itu adalah pengalaman baik," tutur dia.
Menurutnya, kompetisi pra-musim itu juga sebagai ajang uji coba tim berjuluk Laskar Sambarnyawa menuju kemampuan tim dan pemain anyar mereka sebelum mengarungi kompetisi resmi yang rencananya akan digelar pada akhir Juli mendatang.
"Kompetisi pramusim ini kami tentunya kaan bertemu tim-tim kuat, sekaligus menjadi ajang uji coba sejauh mana kekuatan tim (Persis Solo) musim ini. Kami harap bisa menampilkan yang terbaik jadi ajang pemanasan tim sebelum kompetisi resmi," dia menandaskan.
Simak video pilihan berikut ini:
Advertisement