Liputan6.com, Jakarta - Ketua Pelaksana Formula E Ahmad Sahroni menanggapi perihal atap tribun penonton Formula E Jakarta yang roboh pada Jumat, 27 Mei 2022 malam akibat badai yang menerjang. Atap itu roboh jelang sepekan balapan mobil listrik Formula E di kawasan Ancol, Jakarta Utara.
Sahroni menyatakan atap yang ambruk tersebut sedang dalam proses perbaikan. Sejumlah sarana lainnya lanjut dia, sudah rampung dikerjakan.
Advertisement
"Perbaikan atap besok mudah-mudahan jadi, lagi dalam pekerjaan. yang lain sirkuit dengan sarana pendukungnya sudah beres, VVIP juga sudah beres, lintasan untuk para persiapan nge-cat dan segala macam para sponsor tempelannya juga sudah beres," kata Sahroni di Nasdem Tower, Jakarta Pusat, Rabu (1/6/2022).
Sejauh ini, Sahroni menyebut segala persiapan jelang ajang balap mobil listrik itu sudah rampung 90 persen. Menurutnya segala persiapan hanya tinggal melalui tahap akhir saja.
"Nanti Jumat kita finalisasi terkait dengan persiapan hari Sabtu dengan segala semua kesiapan para pendukung untuk finalisasi, bagaimana penguatan grand stand dan segala macam kita siap," katanya.
Dia juga menjelaskan sebab ambruknya atap sirkuit Formula E pada Jumat lalu itu. Selain badai, dia menjelaskan bahwa ambruknya atap sirkuit juga dikarenakan kesalahan konstruksi.
"Nah kalau kemarin itu gini. Nanti kalau kita ngomong badai, jangan salahin badainya kita dalam konstruksi itu ada empat pondasi yang kanan kirinya itu sudah shuttle nah yang dua sebenarnya sudah mau dipasang besok untuk pemberat yang memang spesifikasi dan standarnya mereka," jelasnya
"Nah cuman yang duanya itu lupa masang pemberatnya Jadi dia yang terbang eh atapnya. Kalau yang lain sih oke," lanjut dia.
Namun dia mempertegas bahwa pihaknya telah melakukan evaluasi terkait hal tersebut. Sehingga nantinya akan dilakukan penguatan pada semua pondasi untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan.
Dia mengatakan perbaikan atap sirkuit yang ambruk akan rampung besok sore, Kamis, 2 Juni 2022. Oleh karena itu, dia mengimbau agar masyarakat yang akan menonton gelaran Formula E tak perlu khawatir.
"Enggak perlu khawatir. itu sesuai standar kok standar yang memang kemarin karena kesalahan pemberatnya belum di taruh aja jadi ngegantung gitu makanya terbang," ujar dia.
Minta Penonton Tak Khawatir
Sementara itu, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengimbau agar masyarakat tak perlu khawatir mengenai robohnya tribun Formula E.
"Tidak usah khawatir. Insyaallah nanti penyelenggaraan Formula E kan tanggal 4 Juni 2022," kata Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (30/5/2022).
Riza menyatakan, ambruknya atap tribun sirkuit dikarenakan hujan dan angin kencang yang melanda Jakarta pada Jumat malam itu. "Terkait atap tribun kemarin kan memang ada hujan, ada angin kencang, itu sudah diperbaiki, jadi tidak ada masalah," kata dia.
Dia meyakinkan bahwa hal tersebut tidak akan menjadi penghambat gelaran balap mobil listrik formula E yang berlangsung Sabtu, 4 Juni 2022. "Enggak usah khawatir, Insyaallah," ucap Ahmad Riza Patria.
Advertisement