Liputan6.com, Jakarta Satlantas Polrestabes Bandung memastikan tidak ada rekayasa arus lalu lintas (lalin) penutupan jalan saat pengawalan kedatangan jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, anak Ridwan Kamil, Minggu (12/6/2022). Rekayasa lalin hanya bersifat situasional.
Perlu diketahui, jenazah putra sulung Ridwan Kamil dijadwalkan tiba di Tanah Air pada pukul 15.45 WIB, Minggu (12/6/2022). Setibanya di Bandara Soekarno Hatta, jenazah Eril langsung dibawa ke Bandung menggunakan jalur darat dan tiba di Gedung Pakuan pada pukul 22.00 WIB.
Advertisement
"Tidak ada pengalihan arus ketika rombongan pembawa jenazah datang ke bandung menuju Gedung Pakuan," ucap Kasatlantas Polrestabes Bandung Ajun Komisaris Besar Ariek Indra Sentanu.
Ariek menerangkan, rombongan keluarga Ridwan Kamil diperkirakan memasuki wilayah Bandung melalui GT Pasteur sekitar pukul 19.00 WIB. Saat rombongan memasuki wilayah Bandung, petugas lalu lintas sudah menyiapkan personel di sepanjang jalur.
"Kami dari Satlantas Polrestabes Bandung dan Polsek Sukajadi serta Cicendo akan menempatkan anggota di beberapa ruas jalan untuk melakukan pengamanan jalur dari Pasteur hingga ke Gedung Pakuan," ujarnya.
"Informasi rombongan yang membawa jenazah akan menuju Rumah Dinas Gedung Pakuan menggunakan jalur darat," kata Ariek menambahkan.
Ariek menuturkan, selain pengawalan kedatangan jenazah, pihaknya akan mengawal pemberangkatan jenazah ke tempat pemakaman di Cimaung, Kabupaten Bandung, Senin (13/6/2022).
Iring-iringan akan menggunakan rute Gedung Pakuan, Wastukencana, Tol Pasteur, Tol Soroja, hingga Cimaung. "Untuk besok, kita lakukan pengawalan ke pemakaman," tutur Ariek.
Ribuan Warga Mulai ke Gedung Pakuan
Ribuan warga berbondong-bondong mendatangi Gedung Pakuan di Kota Bandung yang merupakan Rumah Dinas Gubernur Jawa Barat, Minggu (12/6/2022). Momen kedatangan warga itu merupakan bagian dari kegiatan takziah untuk Eril yang dipersilakan keluarga Ridwan Kamil.
Pantauan Liputan6.com, warga terlihat memasuki Gedung Pakuan melalui gerbang di pintu barat atau tepatnya di Jalan Cicendo, Kota Bandung. Petugas pun mengatur antrean warga yang hendak masuk agar tidak padat saat berada di dalam Gedung Pakuan.
Kemudian, warga yang datang diarahkan ke ruang ekspresi atau ruang biru di sisi barat Gedung Pakuan untuk menuliskan doa bagi Eril serta harapan bagi keluarga Ridwan Kamil.
Hendy, salah seorang petugas keamanan di Gedung Pakuan menyebutkan, gerbang mulai dibuka sekitar pukul 07:00 WIB karena membludaknya warga yang hendak mendoakan Eri. Namun protokol Gedung Pakuan mengatur warga yang hendak masuk ke ruang ekspresi karena ruangan tersebut tidak terlalu luas.
"Sampai pukul 11.00, sudah ada 1.031 orang yang masuk ke Gedung Pakuan. Itu dari jam tujuh pagi setelah ada perintah untuk dibuka," kata Hendy.
Advertisement
Langsung Disalatkan
Keluarga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memastikan jenazah Emmeril Khan Mumtadz atau Eril akan langsung disalatkan setibanya di Rumah Pakuan, Bandung, nanti malam. Ridwan Kamil sendiri yang akan mengimami salat jenazah putra sulungnya itu.
"Setibanya di Bandung, yang akan dilakukan pertama, Pak Ridwan Kamil memimpin keluarga besar mensalatkan Eril," ungkap kakak kandung Ridwan Kamil, Erwin Muniruzaman, di Kargo Jenazah Bandara Soetta, Minggu (12/6/2022).
Lalu, selepas salat jenazah, maka warga atau publik yang ingin juga mendoakan, akan diberikan kesempatan mulai pukul 23.00 WIB, hingga keesokan harinya, Senin 13 Juni 2022, sekitar pukul 08.00.
Sebab, pada Senin sekitar pukul 09.00, rombongan akan bertolak ke pemakaman di Cimaung Kabupaten Bandung. Tepatnya di lahan Islamic Center, milik keluarga besar.
"Pada saat pemakaman ini, situasi lokasi pemakaman akan ada pengaturan. Sehingga diharapkan kepada keluarga dan tokoh yang akan hadir sudah dapat ada di lokasi pukul 10.00, sehingga prosesi pemakaman dapat dilaksanakan pukul 11.00 dan berakhir pada siang hari," tutur Erwin.
Setelah itu, lahan atau area pemakaman akan dibuka aksesnya untuk warga lainnya yang belum melaksanakan ziarah makam, untuk mendoakan almarhum Eril, anak Ridwan kamil.
Saat ini, mobil jenazah yang akan membawa jenazah Eril dari Bandara Soekarno Hatta ke Bandung, sudah parkir di halaman terminal Kargo Jenazah. Begitu juga dengan poto besar wajah Eril, juga sudah disiapkan keluarga di dalam Kargo Jenazah.
Sang Ibu Jemput di Bandara
Rombongan yang membawa jenazah Emmeril Khan Mumtadz (Eril) dipastikan sudah berangkat dari bandara transit di Doha, Qatar. Jenazah pun diperkirakan tiba tepat waktu di Bandara Internasional Soekarno Hatta, pukul 15.45 WIB.
Hal tersebut diungkapkan kakak kandung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Erwin Muniruzaman, di Kargo Jenazah Bandara Soetta, Minggu (12/6/2022).
"Menginformasikan ketibaan rombongan, saat ini sudah berangkat dari Doha dan perkiraan waktu ketibaan 15.45 WIB. Nah setibanya di tanah air, rombongan dan jenazah akan dibawa ke sini, ke lokasi kargo jenazah human remains transit lounge sebagaimana WNI wafat di luar negeri," tutur Erwin kepada awak media.
Rombongan dari Pemprov Jawa Barat dan keluarga juga berada di Kargo Jenazah untuk memproses prosedur jenazah Eril tiba di Indonesia. Tidak ada yang khusus, prosedur dilakukan sebagaimana ketika ada jenazah WNI yang datang dari luar negeri.
"Setelah itu, kami akan secepatnya ke Bandung menuju ke kediaman resmi Gubernur Ridwan Kamil di Pakuan Bandung," ungkap Erwin.
Erwin juga memastikan, selain sang ayah almarhum Eril, Ridwan Kamil, sang ibu Atalia Praratya dan sang adik Camellia Azzahra, juga dipastikan akan berada di Terminal Kargo Jenazah untuk ikut menerima jenazah Eril.
"Ibu Atalia Praratya dan adik Eril, akan datang untuk menjemput ke sini. Dan akan bersama rombongan ke Gedung Pakuan," ungkapnya.
Advertisement