Naik Jeep Terbuka, Surya Paloh Pimpin Apel Siaga Jelang Rakernas NasDem

Dengan berdiri di atas mobil jeep terbuka, Surya Paloh bersama Prananda nampak menyapa dan memberikan senyum kepada seluruh anggota yang hadir.

oleh Liputan6.com diperbarui 15 Jun 2022, 17:13 WIB
Dengan naik jeep terbuka, Surya Paloh memimpin apel siaga jelang Rakernas NasDem. (Merdeka.com)

 

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh memimpin langsung kegiatan apel siaga jelang digelarnya rapat kerja nasional atau rakernas Nasdem di Parkir Timur Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (15/6).

Pantauan merdeka.com di lokasi, Surya yang datang menaiki mobil jeep terbuka didampingi Ketua Koordinator Badan Pemenangan Pemilu DPP Partai Nasdem Prananda Surya Paloh yang juga merupakan anak dari Surya Paloh.

Memakai seragam Garda Pemuda NasDem, lengkap dengan baret biru berlogo partai ini. Surya Paloh lantas duduk di tengah para elite partai sembari diiringi tabuhan dari marching band.

Dengan berdiri di atas mobil jeep terbuka, Surya Paloh bersama Prananda nampak menyapa dan memberikan senyum kepada seluruh anggota yang hadir.

Acara lantas dimulai sekitar pukul 16.00 Wib, meski lokasi sempat diguyur hujan namun acara tetap berjalan. Dimulai dengan parade pakaian daerah dari setiap DPW dan iring-iringan 300 pembawa bendera merah putih.

Selain menggelar apel siaga, kegiatan ini juga akan diisi dengan penyerahan 37 mobil operasional untuk pemenangan pemilu kepada seluruh Dewan Pimpinan Wilayah (DPW).

Adapun dalam acara ini turut hadir jajaran Pengurus DPP maupun elite Partai Nasdem; seperti Wakil Ketua, Ahmad Ali; Menteri Komunikasi dan Informatika yang juga menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Nasdem, Johnny G. Plate; Bendahara Umum Nasdem, Ahmad Sahroni.

Kemudian; Wakil Ketua DPR, Rachmat Gobel; Gubernur Nusa Tenggara Timur, Victor Bungtilu Laiskodat; Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo; Ketua DPW Partai Nasdem Jabar, Saan Mustopa; Mantan Jaksa Agung Muhammad Prasetyo serta jajaran lainnya.

 

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Tema Rakernas

Partai NasDem akan menggelar Rakernas dengan tema 'Meneguhkan Politik Kebangsaan' di Jakarta Convention Center (JCC) pada 15-17 Juni 2022.

Salah satu agenda utama dari kegiatan itu adalah mendengarkan usulan capres dari DPW untuk diserahkan ke DPP NasDem.

Reporter: Bachtiarudin Alam/Merdeka.com

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya