Liputan6.com, Jakarta - "A New Age of Interconnectivity of a Hub Sport, Food, Fashion, and Music Collaboration," yang terangkum dalam Summer Sport Klub dihadirkan Kuningan City Mall. Tidak tanggung-tanggung, acara tersebut akan berlangsung lebih dari sebulan, yakni 13 Juni--31 Juli 2022.
Rangkaian acaranya termasuk sporty fashion show, bicycle exhibition dan bazaar, serta acara kolaborasi dengan berbagai komunitas sepeda, lari, dan roller skate di Jakarta, menurut keterangannya pada Liputan6.com, baru-baru ini. Pihaknya pun turut mengundang seluruh sport enthusiast untuk merasakan cara baru berolahraga dengan nyaman.
Baca Juga
Advertisement
Ya, selama periode festival, mereka menjanjikan nuansa berolahraga yang menyenangkan. Salah satunya terlihat dari dekorasi sport aesthetic dan colourful di area Main Stage, Ground Floor. Center Director Kuningan City Mall, Christopher Hardja, mengatakan, "Kuningan City Mall ingin konsisten untuk terus jadi tuan rumah para pecinta olahraga di Jakarta."
Dengan hadirnya rangkaian acara seperti ini, pihaknya pun berharap dapat terus mengikuti tren olahraga yang ada, "sehingga kami tetap memberi pengalaman terbaik untuk pengunjung setia Kuningan City Mall," Christopher menambahkan. Berikut rangkaian program dan acara dalam festival olahraga tersebut, termasuk penawaran kelas olahraga gratis:
Tanjakan 13 Vertical Run, 2--3 Juli 2022
Pihaknya kembali mengundang para komunitas lari di Jakarta untuk merasakan keseruan dan memacu adrenalin dalam Vertical Run, di mana peserta harus berlari sekaligus menanjak sebanyak 13 putaran di arena Tanjakan 13 mal tersebut.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Sport Klass X Celebrity Fitness, 4--17 Juli 2022
Kuningan City Mall juga menyuguhkan berbagai kelas olahraga berkolabolasi dengan Celebrity Fitness. Kelas ini akan diselenggarakan setiap minggu selama periode Summer Sport Klub secara gratis.
Kuningan City Fun Duathlon, 16 Juli 2022
Memasuki seri kedua, Fun Duathlon kembali diselenggarakan. Dengan konsep yang lebih besar, ini merupakan acara untuk menguji daya tahan dan kekuatan para peserta. Mereka dituntut mampu melakukan kegiatan berlari dengan jarak tempuh cukup jauh, lalu dilanjutkan bersepeda secara beruntun.
Velofest, 29-31 Juli 2022
Velofest 2022 siap kembali hadir sebagai festival sepeda. Berbeda dari penyelenggaraan sebelumnya, acara tahun ini tidak hanya berfokus kepada para pesepeda, namun juga menawarkan beberapa fitur, seperti gathering, meet and greet, pameran sepeda, serta edukasi mengenai kultur sepeda.
Fashion Sport, 30 Juli 2022
Sport Fashion Show akan berlangsung di area pedestrian. Gelaran ini akan berkolaborasi dengan lini mode CALLA The Label yang akan menghadirkan rangkaian koleksi bernuansa athleisure.
Advertisement
Roller Disco, 30 Juli 2022
Acara ini memungkin pesertanya ber-roller skating di arena Tanjakan 13 sambil menikmati pemandangan kota Jakarta. Pengunjung bisa menggunakan sepasang roller skate secara gratis dengan menunjukkan bukti belanja sebesar Rp100 ribu di tenant Kuningan City Mall.
Selain itu, terdapat pula berbagai program belanja. Mereka adalah:
10 TO 10, 10 Juli
Setiap tanggal 10 di setiap bulan, pengunjung akan disuguhkan sajian menu lezat yang bisa dinikmati mulai dari harga Rp10 ribu. Pengunjung yang melakukan transaksi minimal Rp500 ribu di tenant Kuningan City Mall juga akan mendapatkan 10 poin K-Passport tambahan.
Summer Razzle, 13 Juni–31 Juli 2022
Program raffle kembali jadi salah satu yang ditunggu seluruh pengunjung. Kali ini, Summer Razzle hadir dengan rangkaian hadiah yang tidak kalah menarik. Dengan berbelanja minimal Rp250 ribu di seluruh tenant Kuningan City Mall, pengunjung berpeluang mendapatkan hadiah utama berupa IPhone 13 Pro Max, Garmin Vivoactive, Hoka Sneakers, dan voucer Kuningan City senilai total Rp2 juta.
Juice Bar, 13 Juni--31 Juli 2022
Jadi bagian untuk terus hidup sehat, Kuningan City Mall bekerja sama dengan Lotte Mart menawarkan spot khusus di area Main Stage, di mana pengunjung bisa memesan minuman jus favorit, bahkan membuatnya sendiri menggunakan bike blender.
Sport Bazaar, 20 Juni--3 Juli 2022
Bagi para pecinta olahraga, mal di bilangan Jakarta Selatan ini juga menghadirkan sport bazaar di Ground Floor. Di sana, pengunjung bisa memilih ragam atribut olahraga yang telah dikurasikan tenant Pedla, Veloalpha, Hush Puppies, The North Face, Timberland, Giordano, dan Lotte Mart.
Ice Cream Attack, 24 Juni--31 Juli 2022
Program lainnya adalah berbelanja minimal Rp250 ribu di seluruh tenant dengan maksimal penggabungan dua struk dan tidak berlaku kelipatannya untuk berkesempatan mendapatkan satu buah es krim Magnum.
Tr’eat’lon, 24 Juni--31 Juli 2022
Tr’eat’lon merupakan program makan marathon yang bisa diikuti seluruh pengunjung. Untuk mengikuti program ini, pengunjung harus melakukan transaksi di tenant F&B Kuningan City Mall.
Pada akhir periode program ini, dua pengunjung dengan transaksi terbanyak akan secara khusus ditraktir pihak mal selama satu bulan penuh dengan nominal hadiah total Rp6 juta.
Advertisement