BlackBerry 10 Siap Perangi Windows Phone 8 Demi Peringkat Tiga

Dominasi Apple dan Google dengan rangkaian produk ponsel dan tablet yang dirilis menyisakan posisi ketiga untuk dipertarungkan oleh Researh in Motion (RIM) dan Microsoft.

oleh Liputan6 diperbarui 29 Jan 2013, 11:23 WIB
Dominasi Apple dan Google dengan rangkaian produk ponsel dan tablet yang dirilis menyisakan posisi ketiga untuk dipertarungkan oleh Researh in Motion (RIM) dan Microsoft. Hal ini mendorong keduanya untuk menelurkan produk inovatif yang bisa mengambil hati konsumen.

Tanggal 30 Januari 2013 akan menjadi hari besar bagi RIM untuk merilis sistem operasi teranyarnya, BlackBerry 10. Meskipun begitu, tujuan utama perusahaan asal Kanada tersebut bukan untuk menyaingi inovasi yang dimiliki iPhone. RIM sepertinya puas jika menempati peringkat tiga di sistem operasi.

Sedangkan Microsoft terus gencar mempromosikan Windows Phone 8. Dengan kerjasama khusus yang dilakukan dengan Nokia dalam perangkat Lumia, tentu bukan hal yang sulit bagi Microsoft untuk menempatkan Windows Phone menempati peringkat tiga untuk sistem operasi.

Dalam dua tahun terakhir setidaknya ada enam perusahaan besar yang bergerak dalam pasar ponsel pintar di Amerika, namun hanya menyisakan dua, yakni Google dan Apple. Menurut Comcore yang dikutip Liputan6 dari laman Fortune, Selasa (29/1/2013), Google melalui ponsel berbasis Android dan Apple dengan iPhone menguasai setidaknya 89 persen dari total pasar.

Angka ini mengalami peningkatan 51 persen dalam periode yang sama dibandingkan dua tahun lalu. Pesaing lain seperti Nokia dengan Symbian dan HP dengan Palm WebOS kini telah ditinggalkan dan hampir dianggap tidak ada.

Charles Golvin, analis dari Forrester, menjelaskan jika posisi ketiga tidak akan menjadi masalah untuk direbut oleh Microsoft atau RIM. Setidaknya nanti salah satu di antara keduanya masih termasuk dalam 3 besar produsen ponsel pintar terbaik untuk saat ini.

Dengan demikian ada dua pertarungan menarik yang akan berlangsung di 2013. Di 'kelas berat', kita akan disuguhkan pertarungan lanjutan Android vs iOS. Sedangkan di 'kelas ringan', pertarungan RIM vs Microsoft pun tak kalah menarik. (VIN/GAL)


POPULER

Berita Terkini Selengkapnya