Periksa Rumah Baru, Raffi Ahmad Ketakutan Naik ke Bagian Atas Bangunan

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina melihat-lihat bangunan rumah yang tengah dikerjakan oleh orang-orang ahli.

oleh Meiristica Nurul diperbarui 20 Jun 2022, 08:10 WIB
Raffi Ahmad (Foto: YouTube)

Liputan6.com, Jakarta - Nagita Slavina mengajak sang suami, Raffi Ahmad untuk melihat-lihat rumah baru mereka yang letaknya tak terlalu jauh dari kediaman yang saat ini ditempati. Hanya berjalan kaki, keduanya sampai ke rumah tersebut.

Sayangnya, hingga kini rumah baru Raffi Farid Ahmad belum juga selesai. Gigi, begitu biasa disapa, menginginkan selesai saat putra pertama mereka, Rafathar berulang tahun.

"Bentar lagi Rafathar ulang tahun, mau ulang tahun di sini (rumah baru) yuk," ungkap Nagita Slavina di kanal YouTube RANS Entertainment, Minggu (19/6/2022).

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina pun naik ke atas untuk mengecek kamar mandi yang memang khusus untuk pasangan selebritas ini.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Kaget

Raffi Ahmad (Foto: YouTube)

Disebutkan Raffi Ahmad bahwa pada saat mandi nanti orang luar bisa melihat mereka. Dan itu membuat Nagita Slavina kaget.

"Ini kan tangga yang tadi di bawah, berarti bisa lihat kita mandi dong?" ungkap Raffi Ahmad.

"Ah gimana sih? Mince, ini orang bisa ngelihat kita mandi ke atas? Oh ada kacanya," timpal Nagita Slavina.


Naik ke Atas

Raffi Ahmad (Foto: YouTube)

Raffi Ahmad pun mengecek keseluruh ruangan rumah barunya, termasuk di bagian paling atas. Raffi agak ketakutan.

"Ya Allah, serem juga ya. Oh serem juga loh, sumpah. Gimana nih. Tinggi banget coy," ujar Raffi Ahmad sambil menaiki tangga.


Paling Tinggi

Raffi Ahmad (Foto: YouTube)

Raffi Ahmad menyebut bahwa rumah barunya menjadi rumah pertama yang paling tinggi di Andara, Depok. Dan itu membuat Raffi ketakutan saat turun.

"Kita turunnya gimana nih? Aduh gue juga takut. Gimana kita turunnya, tinggi banget kan. Konsentrasi, tangganya melingkar lagi. Hati-hati, ah. Pusing," papar bapak dua anak ini.

Infografis teh artisan lokal gaet pasar kekinian. (Liputan6.com/Triyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya