MU dan Ten Hag Belum Dapat Pemain Baru, Biang Keroknya Hasutan Mantan Pelatih

MU belum bisa mendapatkan pemain baru untuk Ten Hag. Buruan utama melayang gara-gara hasutan mantan.

oleh Thomas diperbarui 20 Jun 2022, 07:30 WIB
Erik ten Hag jadi pelatih baru MU (AFP/ANP/Maurice van Steen)

Liputan6.com, Jakarta- Manchester United masih belum bisa mendapatkan pemain baru hingga 20 Juni 2022. Padahal manajer anyar MU Erik ten Hag butuh banyak pemain baru untuk memperbaiki prestasi klub di musim 2022/2023.

Bursa transfer pemain di Eropa memang baru resmi dibuka 1 Juli 2022. Namun beberapa klub banyak yang sudah gerak cepat merekrut pemain sejak Juni. Pasalnya kompetisi musim 2022/2023 dimulai lebih awal akibat Piala Dunia 2022 digelar akhir tahun.

Liverpool contohnya. Mereka sudah berhasil merekrut Darwin Nunez, Calvin Ramsay dan Fabio Carvalho. Sedangkan Manchester City memboyong Erling Haaland dan Julian Alvarez. Manchester United juga kalah gerak cepat dibanding Arsenal dan Tottenham Hotspur.

Erik Ten Hag sebenarnya ingin menjadikan anak asuhnya di Ajax Amsterdam, bek Jurrien Timber sebagai rekrutan pertama di Old Trafford. MU sudah bergerak mengurus kepindahan pemain 21 tahun itu sejak beberapa pekan lalu.

MU siap menebus Timber senilai 30 juta poundsterling. Timber dibutuhkan guna menambal lubang di lini belakang. Selain sebagai bek tengah, pemuda Belanda itu juga bisa dimainkan sebagai bek kanan.

Awalnya perekrutan Timber diperkirakan akan berjalan mulus. Agen sang pemain sudah bertemu pengurus MU. Sosok Ten Hag juga membuat Timber diyakini mau pindah.

Namun usaha MU mendapatkan Timber kini menemui jalan buntu. Kabar terbaru, Timber memutuskan menolak proposal pindah ke Old Trafford dan memilih menetap di Ajax setidaknya semusim lagi.


Dihasut Van Gaal

Louis van Gaal bikin sulit MU dan Ten Hag (AFP/Oli Scarff)

Jurnalis Belanda Marcel van der Kraan bahkan berani mengklaim MU sudah dipastikan tidak akan merekrut Timber pada musim panas ini. Timber merasa terlalu berisiko pindah ke MU saat ini di usianya yang masih sangat muda.

Keputusan Timber menolak MU menurut Van der Kraan juga tak lepas dari peran manajer timnas Belanda Louis van Gaal. Saat berada di pemusatan latihan timnas Belanda, Van Gaal memberikan masukan agar Timber tidak menyusul Ten Hag tahun ini.

Van Gaal khawatir permainan Timber akan menurun jika pindah ke MU sekarang sehingga bisa membuatnya memarkir sang pemain di putaran final Piala Dunia 2022.


Hampir Rampung

"Transfer Timber ke MU sudah benar-benar mati. Pemain berpikir dia sudah siap pindah, agennya sudah pergi ke London untuk berbicara dengan pengurus MU dua pekan lalu, melakukan pembicaraan sangat baik. Uang tidak pernah jadi masalah," ujar Van der Kraan kepada Sky Sports.

"Tapi kemudian satu orang muncul, Louis van Gaal. Dia mengatakan kepada pemain di pelatnas Belanda, lihat jika Anda pergi ke sana, saya pikir peluang Anda akan terbatas untuk bermain untuk Belanda di Piala Dunia tiga bulan kemudian."

“Sekarang untuk Jurrien Timber, pemain gaya Ajax yang hebat, pemain gaya sepuluh Hag, itu sedikit pukulan. Louis Van Gaal menjelaskan bahwa dia tidak akan berada di tim Belandanya jika dia tidak bermain setiap minggu untuk MU."


De Jong

Van Gaal sendiri sudah sangat mengenal MU. Dia pernah melatih di Old Trafford pada tahun 2014 sampai 2016. Saat itu Van Gaal cuma bisa mempersembahkan satu gelar juara saja yakni Piala FA.

Satu incaran MU dan Ten Hag lainnya juga merupakan pemain Belanda yakni gelandang Frenkie de Jong dari Barcelona. Sejauh ini kepindahan De Jong juga cukup sulit. De Jong masih ragu meninggalkan Barcelona. Bisa jadi keraguan De Jong ini juga akibat pengaruh dari Van Gaal.


Klasemen

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya