Diisukan Aktif di OnlyFans, Unggahan Terbaru Devy Anastasia Masterchef 9 Jadi Sorotan

Unggahan terbaru Devy Anastasia di akun instagram pun mencuri perhatian publik.

oleh Camelia diperbarui 05 Jul 2022, 11:10 WIB
Devy Anastasia, finalis Masterchef Indonesia Season 9. (dok. Instagram @devyanastasia/https://www.instagram.com/p/Cbm45XPPBJz/)

Liputan6.com, Jakarta Nama salah satu finalis MasterChef Indonesia season 9, Devy Anastasia, saat ini sedang menjadi perbincangan. Hal tersebut lantaran beredar kabar bahwa Devy aktif di OnlyFans. Kabar itu diungkapkan oleh salah satu akun gosip baru-baru ini. 

Tak heran jika sosok Devy kini menjadi sorotan publik. Unggahan terbarunya di akun instagram pun mencuri perhatian publik. Pada unggahan tersebut Devy mengikuti tren yang muncul di media sosial Instagram dengan menyebutkan apa arti hidup baginya. Rupanya salah satu dari 7 poin yang diungkapkan menyinggung dirinya yang tak luput dari kesalahan. 

 

foto: IG Devy Anastasia

Karena lagi trend nih yg upload “apa itu hidup buat aku“ ? Aku ikutan juga deh ☺️❤️ buat aku :

1. hidup itu keras , jadi makesure aku harus kuat tapi ga menghancurkan.

2. sejelek apapun keadaan hari ini jangan sampe ga senyum dan ngerusak mood orang lain.

3. salah itu gapapa, yang penting tau salahnya dan berubah jadi yang lebih baik❤️

4. miskin ga usah malu kaya ga boleh sombong. Kerja keras itu wajib. Kerja pinter itu harus dimulai.

5. ga semua orang itu sama jadi stop banding2in dan iri2an.

6. ga boleh terlalu idealis, sempurna itu ga pernah ada wkwk. ( kecuali yg diatas hehe )

7. yang paling penting nih! : lahir bisa dalam kondisi apa aja, tapi hidup mau jadi seperti apa itu pilihan.

8. coba comment( apa sih hidup buat kamu? )❤️

Sementara itu unggahan tersebut mendapat tak sedikit komentar dari warganet. Banyak dari mereka yang bertanya terkait tanggapan isu yang beredar. 

Hallo kak, gimana tanggapan akun onlyfans, katanya kakak punya. Masuk lambeturuh,” tanya akun @armanharefa_. 

Kesini gegara akun gosip😢,” timpal akun @latoyagus. 

 “Masih Sepi nitip sandal nti klo Udh rame Tentang Onlypen Kabarin ygy!😂” tulis akun @okisukendar.14. 

 “Bentar lagi pasti rame😂” komentar akun @aliarhdnii_.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Bikin Publik Terkecoh

foto: Twitter

Nama Devy Anastasia memang menjadi bahan perbincangan gara-gara link akun OnlyFans-nya bocor di salah satu akun gosip di Instagram. Dengan cepat netizen menyoroti foto-foto peserta Masterchef Indonesia Season 9 itu. Namun ternyata, mereka justru terkecoh karena isi akun OnlyFans Devy tidak seperti yang dibayangkan. Kok bisa?

Dikutip dari Kapanlagi, netizen yang kepo dengan akun OnlyFans Devy justru menemukan postingan video masak, jauh berbeda dengan yang dibayangkan. Berhasil mengecoh netizen dengan postingan di akun OnlyFans miliknya, Devy pun disebut-sebut memakai jasa S3 Marketing untuk bisnis kuliner barunya. Meski begitu Devy pun belum memberikan klarifikasi atas kebenaran berita tersebut.


Jebolan Masterchef Season 9

Devy Anastasia (Sumber: Instagram/devyanastasia)

Devy Anastasia sendiri merupakan jebolan Masterchef Indonesia Season 9. Devy merupakan peserta yang berasal dari Jakarta dan tereliminasi pada babak 10 besar. Devy harus tereliminasi setelah berduel dengan Alden di babak Pressure Test ronde ketiga. 

Perempuan 24 tahun itu juga merupakan pengusaha laundry. Meski tak memiliki background pendidikan memasak, Devy diketahui gemar akan dunia kuliner dan kerap mencicipi makanan dari berbagai negara terlebih lagi Devy memiliki hobi traveling.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya