Liputan6.com, Kuala Lumpur - Langkah tunggal putra Indonesia Jonatan Christie terhenti di babak 32 besar Malaysia Masters 2022. Jojo tersingkir usai dikalahkan wakil Chinese Taipei Wang Tzu Wei.
Dalam pertandingan roller coaster berdurasi 93 menit, Jojo menyerah 21-16, 18-21, 25-27 di Axiata Arena, Rabu (6/7/2022).
Advertisement
Tanda-tanda sengitnya laga sudah terlihat sejak awal gim pertama. Skor berlangsung ketat dan terjadi banyak perubahan momentum. Jojo sempat memimpin 7-5 sebelum balik tertinggal 10-8.
Bergantian merebut angka, Jojo menemukan momentum dengan merebut empat poin beruntun untuk melesat 15-12. Wang bisa menyamakan skor. Tapi, Jonatan kembali melesat 19-15 sebelum mengamankan gim pembuka.
Jojo menjaga momentum dengan tancap gas 6-1 di gim kedua. Sayang Wang mampu membalikkan skor 8-6.
Sang rival lagi-lagi melenggang 14-10 dan 17-12. Namun, Jojo pantang menyerah dan bisa menyamakan kedudukan. Meski begitu, Wang bisa menghentikan laju Jonatan dan memaksa rubber.
Seperti gim sebelumnya, Jojo dalam posisi nyaman dengan melesat 8-3. Dia terus menjaga keunggulan 10-6 dan 14-9. Sayang peraih medali emas Asian Games 2018 itu kehilangan arah.
Jojo tidak mampu membendung Wang yang memutar skor 18-15. Hebatnya, Jonatan dapat bangkit untuk memimpin dua angka. Momen roller coaster hadir dengan Wang sukses memaksa deuce.
Kedua pemain kemudian melewatkan sejumlah match point, sebelum Wang akhirnya memastikan kemenangan di Malaysia Masters.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Wakil Lain
Selain Jojo, sejumlah wakil Indonesia terlebih dahulu lolos ke babak 16 besar. Salah satunya adalah ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Mereka tidak menemui kendala berarti di babak 32 besar Malaysia Masters 2022, Rabu (6/7/2022). Apri/Fadia dengan mulus melaju ke babak 16 besar usai mengalahkan ganda Thailand, Suppisara P / Puttita Supajirakul di Axiata Arena, dengan skor 21-13, 21-10.
Pada pertandingan ini Apri/Fadia tampil sangat solid dan berhasil memberikan tekanan sejak gim pertama. Penempatan bola-bola yang sulit dijangkau lawan membuat pemenang Malaysia Open 2022 itu mampu memimpin interval pertama dengan skor 11-4. Poin demi poin kembali diraih Apri/Fadia hingga kedudukan 17-10.
Lawan sempat mengejar. Namun penampilan konsisten Apri/Fadia membuat upaya mereka terhenti di posisi 13-21.
Di gim kedua, jump smash Fadia berhasil membuat Indonesia unggul 4-2. Semakin nyaman, ganda pturi Indonesia terus memperoleh angka demi angka hingga interval gim kedua 11-7.
Setelah interval, pasangan Thailand pun berusaha mengejar. Namun hal ini tidak dibiarkan oleh pasangan Indonesia yang terus mengambil angka dari penempatan-penempatan bola hingga 14-9. Apri/Fadia berhasil mengamankan gim kedua pada kedudukan 21-10 dan melaju ke babak 16 besar Malaysia Masters 2022.
Advertisement
Hasil Pertandingan Sejauh Ini
Lapangan 1
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand): 11-21, 16-21
Hafiz Faizal/Serena Kani vs Soong Joo Ven/Goh Liu Ying (Malaysia): 19-21, 21-15, 21-18
Pertandingan ke-14: Melani Mamahit/Tryola Nadia vs Linda Efler/Isabel Lohau (Jerman)*
Lapangan 2
Fitriani vs Kristin Kuuba (Finlandia): 19-21, 21-18, 21-12
Anthony Sinisuka Ginting vs Kenta Nishimoto (Jepang): 8-21, 21-14, 22-20
Gregoria Mariska Tunjung vs Qi Xuefei (Prancis): 21-10, 21-10
Lapangan 3
Apriani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul (Thailand): 21-13, 21-10
Tommy Sugiarto vs Sitthikom Thammasin (Thailand): 21-16, 16-21, 16-21
Zachariah Josianho Sumanti/Hediana Julimarbela vs Supak Jomkoh vs Supissara Paewsampran (Thailand): 18-21, 16-21
Chico Aura Dwi Wardoyo vs Lee Cheuk Yiu (Hong Kong): 21-16, 17-21, 21-19
Lapangan 4
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Mathias Thyrri/Amalie Magelund (Denmark): 21-16, 21-14
Putri Kusuma Wardani vs Zhang Yi Man (China): 21-23, 14-21
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Ashwini Ponnappa/Nelakurihi Sikki Reddy (India): 21-19, 18-21, 21-16
Jonatan Christie vs Wang Tzu Wei (Chinese Taipei): 21-16, 18-21, 25-27
*lapangan bisa berubah