Kapolda Metro Jaya Geram Parkir Liar Buat Macet

Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran menyoroti kondisi arus lalu lintas utamanya terkait macet. Menurut dia, salah satu akibat banyak kendaraan yang parkir sembarangan tempat.

oleh Ady Anugrahadi diperbarui 06 Jul 2022, 23:25 WIB
Sebuah taksi terparkir di sekitar trotoar kawasan Jatinegara, Jakarta, Selasa (14/7/2020). Tidak adanya sanksi tegas membuat trotoar yang telah diperlebar tersebut justru dimanfaatkan sebagai lahan parkir liar yang mengganggu ketertiban umum. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Liputan6.com, Jakarta Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran menyoroti kondisi arus lalu lintas utamanya terkait macet. Menurut dia, salah satu akibat banyak kendaraan yang parkir sembarangan tempat.

Fadil pun memerintahkan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya untuk mencari solusi.

"Saya minta teman-teman di lalu lintas udah mulai berbicara bagaimana mengurai kemacetan, kalau macet karena volume bukan macet ya terjadi peningkatan, enggak apa-apa. Tapi kalau macet karena memang parkir sembarangan padahal sudah ada pendestrian itu yang menurut saya harus kita tertibkan," kata dia dalam akun Instagram @kapoldametrojaya seperti dikutip, Rabu (6/7/2022).

Fadil meminta Wadirlantas Polda Metro Jaya AKBP Rusdy Pramana Suryanagara segera memetakan titik-titik kemacetan. Disebutkan, antara lain di sepanjang Jalan Suryo dan Jalan Senopati.

"Kemacetan kemacetan itu pak Rusdy coba diidentifikasi, jadi cari di mana titik-titik yang selalu macet tapi dianggap menjadi sebuah kebiasaan, padahal sebenernya macet itu bisa diurai," ujar dia.

Fadil mengatakan, pengemudi mobil yang parkir sembarangan harus diberikan sanksi tegas misalnya penderekan. "Kalau bisa setiap hari diderek itu mobil yang parkir (sembarangan)," ucap dia.

Fadil kemudian mengistruksikan, anggota Satlantas bekerjasama dengan Dinas Perhubungan membangun posko di dua ruas jalan yakni Jalan Suryo dan Jalan Senopati. Hal ini untuk memantau aktivitas pengendara yang parkir serampangan

"Kalau perlu ada posko lalu lintas bersama DLLAJ di situ, saya akan liat mulai hari ini ke depan. Saya mau anda taruh derek di situ, anda taruh anggota di situ, begitu ada yang parkir sembarangan, Tarik. Macet kok dibiarkan," tandas dia.

 


Siap Laksanakan

Sementara itu, Wadirlantas Polda Metro Jaya AKBP Rusdy Pramana Suryanagara menyampaikan, telah menggelar rapat koordinasi bersama dengan Dinas Perhubungan.

Kaitannya, membahas beberapa kawasan rawan macet.

Rusdy mengatakan, berdasar pemetaan Jalan Senopati, Suryo dan Gunawarman sering ditemui sejumlah kendaraan yang parkir sembarangan.

"Sudah kita tindak lanjuti, hari ini akan didirikan pos bersama dengan rekan-rekan dari dishub pada kawasan dimaksud," kata dia dalam keterangan tertulis, Rabu (6/7/2022).

 


Sudah Bertindak

Rusdy menyampaikan, pihaknya juga telah menindak sejumlah pengendara yang melanggar ketentuan parkir yang dinilai menjadi salah satu penyebab kemacetan.

Operasi itu dilakukan pada Selasa kemarin.

"Kemarin di kawasan Senopati-Suryo ada 10 kendaraan di derek oleh Dishub & 4 kendaraan dilakukan penilangan," ujar dia.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya