Bintang Real Madrid dan Pasangannya Dibius serta Dirampok Saat Liburan di Ibiza

Bintang Real Madrid Federico Valverde dan pasangannya kemungkinan diracuni oleh koki di tempat mereka menginap di Ibiza. Selain dibius, pasangan ini juga dirampok.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 10 Jul 2022, 07:30 WIB
Bintang Real Madrid Federico Valverde dan pasangannya kemungkinan diracuni oleh koki di tempat mereka menginap di Ibiza, Spanyol. Selain dibius, pasangan ini juga dirampok.. (AFP/Gabriel Bouys)

 

Liputan6.com, Madrid - Kabar buruk datang dari bintang Real Madrid Federico Valverde dan pasangannya Mina Bonino saat liburan di Ibiza, Spanyol, baru-baru ini. Mina mengungkapkan bahwa mereka tanpa sadar dibius dan dirampok.

Bonino berbagi pengalaman mengerikan tersebut lewat Instagram strory-nya. Dia mengatakan koki di tempat mereka menginap dicurigai sebagai pelakunya.

"Realtors memberi tahu kami bahwa makanan itu mungkin racuni oleh koki, jadi mereka membawa kami ke rumah sakit untuk pengujian zat," kata Bonino (melalui RMC Sport).

"Realtors memberi tahu kami bahwa makanan itu mungkin diracuni oleh koki, jadi mereka membawa kami ke rumah sakit untuk pengujian zat."

Dia juga mengungkapkan bahwa dia dan Federico Valverde dirampok hampir 10.000 euro atau sekitar Rp 152 juta tunai. "Ketika kami tiba di rumah, juru masak sudah ada di sana," ucap Bonino.

"Dia mengatakan kepada saya saat itu bahwa hanya ada satu kunci dan dia akan membawanya sehingga keesokan harinya dia bisa kembali untuk membuat sarapan dan tidak mengganggu kami."

"Keesokan harinya saya bahkan tidak bisa bangun. Saya mengirim pesan kepada seorang teman untuk membawa putra saya karena semuanya sangat mengganggu saya. Saya merasa tidak enak," imbuh Bonino.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Hasilnya negatif

Gelandang Real Madrid, Federico Valverde berusaha mengumpan bola dari kawalan pemain Getafe, Carles Alena pada pertandingan lanjutan La Liga Spanyol di stadion Santiago Bernabeu di Madrid, Minggu (10/4/2022). Real Madrid menang atas Getafe 2-0. (AP Photo/Manu Fernandez)

Bonino mengatakan hasil pengujian zat dirinya dan Federico Valverde hasilnya negatif. Tetapi, Valverde sakit dan muntah.

Dia juga menyatakan bahwa agen properti sempat menggeledah rumah mereka. "Agen propter datang. Mereka memberi kami pertunjukan bagus yang mengatakan makanan mungkin telah diracuni," ujar Bonino.

"Tes menunjukkan kami negatif untuk semuanya. Sangat halus bagi mereka untuk menyerang rumah kami dan saya tidak tahu."

Bonino menyimpulkan: "Kami menghabiskan hari pertama di rumah sakit. Federico muntah dan kami dirampok oleh seseorang yang melihat saya tidur telanjang, yang paling mengganggu saya."

Valverde dan Bonino akan memiliki waktu beberapa hari untuk melupakan peristiwa mengerikan ini sebelum ia memulai pra-musim dengan Real Madrid.

 


Aktivitas transfer Real Madrid

Gelandang Prancis Aurelien Tchouameni tersenyum saat berbicara pada konferensi pers selama presentasi resminya sebagai pemain baru Real Madrid CF di Ciudad Real Madrid di Valdebebas, Selasa (14/6/2022). Real Madrid secara resmi memperkenalkan rekrutan anyarnya, Aurelien Tchouameni. (JAVIER SORIANO / AFP)

Real Madrid memiliki bursa transfer musim panas yang bagus sejauh ini. Mereka memang tidak bisa membawa Kylian Mbappe ke Santiago Bernabeu karena memutuskan untuk bertahan di Paris Saint-Germain.

Tapi, Los Blancos kemudian mendatangkan rekan senegaranya Aurelien Tchouameni dari AS Monaco seharga 100 juta euro. Real Madrid juga mengontrak bek Antonio Rudiger dengan status bebas transfer dari Chelsea.

Luka Modric telah memperpanjang kontraknya dengan Real Madrid selama satu tahun. Sementara itu, Rodrygo Goes juga akan menandatangani kontrak baru.

Infografis Real Madrid (Liputan6.com/Trie yas)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya