Liputan6.com, Jakarta - Film Korea 2037 saat ini sedang viral di media sosial TikTok. Dikutip dari Asianwiki, Kamis (14/7/2022), film 2037 baru tayang di bioskop Korea Selatan pada 8 Juni 2022.
Film yang disutradarai oleh Mo Hong-jin ini berkisah tentang kehidupan narapidana wanita selama di penjara. Film ini bercerita tentang wanita bernama Yoon-yeong berusia 19 tahun yang tinggal dengan ibunya yang tuli dan mempersiapkan diri untuk ujian pegawai negeri sambil bekerja paruh waktu.
Baca Juga
Advertisement
Dia ingin bersekolah seperti teman-temannya, tetapi memprioritaskan ujiannya dan lulus secepatnya demi ibunya yang tunarungu. Terlepas dari niat baik dan niat tulus, insiden tak terduga mengubah Yoon-yeong dari korban menjadi pembunuh, membawanya ke penjara dan disebut narapidana "2037" bukannya "Yoon-yeong."
Film Korea ini dibintangi oleh Hong Ye Ji sebagai pemeran utama yang memerankan tokoh Yoon Young. Selain itu, ada Kim Ji Young sebagai ibu Yoon Young, kemudian ada rekan-rekan tahanan Yoon Young seperti Jeon So Min, Kim Mi Hwa, Shin Eun Jung, Hwang Seok Jung, Kim Do Yeon, Seo Jin Won, Jung In Ki, dan Yoon Mi Kyung.
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Sinopsis dan Review Extraordinary Attorney Woo: Si Pengacara Jenius dengan Gangguan Spektrum Autisme
Setelah Eve, Why Her? dan Anna. Ada satu lagi drama Korea yang berpusat pada karakter wanita, Extraordinary Attorney Woo. Serial yang dibintangi Park Eun Bin ini menjadi drama paling banyak dibicarakan pada pekan terakhir Juni 2022, atau di minggu pertama penayangannya.
Tak hanya dramanya, nama Park Eun Bin pun melesat ke peringkat satu sebagai aktor paling banyak dibicarakan selama sepekan terakhir berdasarkan GoodData. Ia menyalip Seo Yeji, Seo Hyun Jin dan Jung So Min.
Drakor Extraordinary Attorney Woo memiliki total 16 episode yang ditulis oleh Moon Ji Won dan diarahkan oleh sutradara Yu In Sik (Dr. Romantic Season 1-2 dan Vagabond). Penasaran seseru apa ceritanya? Berikut sinopsis dan review Extraordinary Attorney Woo.
Ayah Woo Young Woo khawatir melihat anaknya tak dapat berbicara di usianya yang sudah 5 tahun. Memanggil ayah dan ibu saja tidak pernah. Dokter pun mendiagnosisnya dengan gangguan spektrum autisme.
Satu ketika, Woo Young Woo kecil melihat ayahnya diserang oleh tetangganya dengan alasan tak mendasar. Dia membela sang ayah dengan menuturkan isi pasal tindak penganiayaan. Ancaman hukuman dia jabarkan dengan jelas, tanpa jeda.
Itulah kali pertama Woo Young Woo berbicara. Dan saat itu juga, ayahnya menyadari bahwa sang putri telah hapal baris demi baris kitab hukum pidana yang tertata rapi di rumahnya. Woo Young Woo adalah anak yang jenius.
Waktu pun berlalu, memiliki IQ 164, Woo Young Woo lulus dari kampus bergengsi Seoul National University dan mendapat nilai tertinggi di ujian pengacara. Meski unggul secara akademis, dia memiliki gangguan berinteraksi sosial. Satu hal yang mampu menenangkannya saat dilanda kecemasan adalah suara paus, mamalia kesayangannya.
Advertisement