Gisella Anastasia Gandeng Erika Carlina Dalam Kampanye Kecantikan dengan Tagar #FightLikeaWoman

Produk kecantikan Madame Gie by Gisella Anastasia kembali menyuguhkan sesuatu yang baru.

oleh Hernowo Anggie diperbarui 14 Jul 2022, 16:20 WIB
Gisella Anastasia atau Gisel (ist)

Liputan6.com, Jakarta - Gisella Anastasia alias Gisel menggandeng artis yang juga selebgram Erika Carlina dalam kampanye kecantikan bertajuk #FightLikeaWoman.

Kampanye ini dilakukan Gisel bersama Erika Carlina sekaligus untuk mempromosikan lipcream dengan nama Always On. Produk kecantikan keluaran Madame Gie by Gisella Anastasia ini diluncurkan pada 25 Juli 2022 bertepatan dengan event International Lipstick Day.

Terpilihnya Erika Carlina sebagai brand ambassador diharapkan menjadi motivasi dan inspirasi untuk menjadi wanita kuat dan multitalent, yang merupakan karakter lipcream Always On.

"Madame Gie mengambil tema Woman Empower untuk meningkatkan kepercayaan diri wanita untuk memberikan motivasi bahwa seorang wanita bisa jadi apa pun yang dia mau," tulis Madame Gie by Gisella Anastasia melalui keterangan tertulis di Jakarta, Rabu, 13 Juli 2022.

 

 

 


6 Warna

Memacu jet sky di air, Erika Carlina juga punya hobi mengendarai moge. Dalam berbagai kesempatan, seleb yang terlihat akrab dengan Awkarin ini terlihat jago dalam mengendari motor dengan kubikasi besar. Memang sampai saat ini sudah banyak selebriti yang menyukai moge, salah satunya ialah Prisia Nasution yang pernah touring sampai Atambua. (Liputan6.com/IG/@eri.carl)

Lipcream Always On sebelumnya sudah memiliki 6 warna yang cukup viral dengan teksture matte dan pilihan warna yang menarik. 

Merek lokal yang berdiri sejak 2018 itu meluncurkan produk makeup baru berkolaborasi dengan salah satu platform belanja terbesar se-Asia yaitu Shopee Indonesia.

"Upaya demi meningkatkan kepercayaan diri sebagai wanita kuat dengan pilihan shade warna yang elegan dan bold," sambung pernyataan resmi Madam Gie by Gisella Anastasia.

 

 


Kemasan dan Shades Baru

Gisella Anastasia meriahkan intimate dinner with Madame Gie (ist)

Dalam rangka memeriahkan International Lipstick Day, Madame Gie menggandeng Shopee Indonesia untuk merilis kembali lipcream Always On dengan kemasan dan shades baru seperti, Ophelia, Theodora, dan Briella.

Selain mengajak Erika Carlina dalam kampanye ini, Madame Gie dan Shopee juga menggaet ratusan beauty influencer untuk mencoba produk terbaru Madame Gie.

 


Cantik Tak Perlu Mahal

Seleb Wanita Ini Punya Brand Kosmetik Sendiri. (Sumber: Instagram/madame.gie)

Dengan campaign #FightLikaWoman ini sebagai motivasi baru untuk wanita Indonesia agar selalu tetap menjadi wanita kuat dan berani tanpa harus takut mencoba hal baru.

“Kami bertujuan memenuhi kebutuhan masyarakat akan kosmetik yang (harga) terjangkau dan aman untuk kesehatan. Komitmen kami dibuktikan dengan telah terdaftarnya seluruh produk kami di BPOM,” tulisnya lagi.

Infografis Tren Perawatan di Klinik Kecantikan Tahun 2022. (Liputan6.com/Triyasni)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya