Identitas Mayat di Teras Musala yang Bikin Heboh Warga Sidoarjo

Polisi berhasil mengetahui identitas mayat pria yang ditemukan di salah satu musala di Desa Ngares Rejo, Sidoarjo, Kamis (14/07/22) dini hari

oleh Liputan6.com diperbarui 14 Jul 2022, 20:00 WIB
Ilustrasi Pembunuhan

Liputan6.com, Sidoarjo - Polisi berhasil mengetahui identitas mayat pria yang ditemukan di salah satu musala di Desa Ngares Rejo, Sidoarjo, Kamis (14/07/22) dini hari. Mayat itu diketahui bernama Wahid Adi Saputro (27) pria asal Desa Sampangan Kecamatan Deket, Lamongan.

Kapolsek Sukodono, AKP I Ketut Agus Wardana mengatakan, mayat pria itu ditemukan warga sekitar musala yang hendak menunaikan salat subuh. Identitas mayat pria itu diketahui berdasarkan hasil pemeriksaan sidik.

“Hasil dari alat Mambis yang dilakukan tim Inafis Polres Sidoarjo, tercatat sebagaimana identitas korban,” kata Agus.

Agus menambahkan, setelah olah TKP, kuat dugaan polisi mayat pria itu merupakan korban pembunuhan. Hal itu dibuktikan polisi, sebab terdapat empat tusukan yang diduga dari benda tajam di bagian dada korban.

"Setelah oleh TKP dan pemeriksaan saksi-saksi, jenazah korban di evakusi ke RS Pusdik Gasum Porong untuk keperluan visum dan untuk kasus ini masih dalam penyelidikan,” tutup Agus.

Sebelumnya, jemaah Musala Al-Muhajirin Desa Ngers Rjo, Sidoarjo dikejutkan dengan penemuan mayat pria yang terbaring di teras musala usai salat berjamaah. Awalnya warga mengira mayar pria yang berlumuran darah itu tengah beristirahat di musala itu.

Saksikan Video Pilihan Berikut:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya