Liputan6.com, Jakarta Wahai pekerja, mungkin kalian sudah tidak asing kan dengan kata yang mengerikan, yaitu tanggal tua? Mungkin sebagian dari kalian pernah merasakan atau malah lagi merasakan? Yup, momen seperti itu horor banget ya!
Biasanya, tanggal tua terjadi ketika sudah melewati minggu ketiga setelah gajian. Bahkan, ada juga sih yang merasakan sebelum minggu itu. Kalau sudah merasakan tanggal tua, itu pertanda kamu harus meminimalisir pengeluaran harian ya!
Advertisement
Nah, ternyata ada beberapa cara lho supaya kita bisa tetap hemat di hari kerja tanpa harus khawatir dengan tanggal tua. Mau tahu bagaimana caranya? Simak artikel di bawah ini ya!
1.Rencana Keuangan Bulanan
Ini merupakan cara pertama yang bisa kalian lakukan. Cara pertama ini merupakan cara yang paling fundamental ya. Kamu bisa gunakan catatan kecil tentang apa saja yang menjadi tanggung jawab kamu setiap bulan dan apa yang menjadi kebutuhan kamu selama sebulan ya.
Catatan ini juga berguna untuk mengelola dan memilah apa yang kamu inginkan dan butuhkan. Supaya tidak terjebak dalam keinginan semu yang membutakan sekaligus menipiskan rekening, kamu harus lakukan cara ini ya! Biar tidak menyesal di akhir bulan lho.
Advertisement
2. Menabung
Cara kedua ini bisa dibilang sulit ya untuk sebagian pekerja. Dalam menabung, salah satu aspek yang paling penting adalah disiplin! Ya, kedisiplinan menjadi kunci dalam menabung.
Ketika sudah mendapatkan gaji, sisihkan sebagian uang kamu adalah hal yang harus dilakukan. Dengan kamu sisihkan sebagian gaji untuk berada di pos tabungan, tanggal tua yang pernah atau lagi dirasakan, bakalan lewat dengan sendirinya. Dijamin aman, tentram, dan sentosa deh di momen tanggal tua!
3. Cari Diskonan
Buat kamu yang tidak bisa menahan keinginan belanja atau ada hal urgent yang mengharuskan kamu membeli sesuatu di tanggal tua, ini adalah cara yang bisa dilakukan. Diskon memungkinkan kamu untuk menahan agar pengeluaran tidak terlalu bengkak di tanggal tua lho.
Tapi ingat, kamu harus jeli dalam membeli barang yang sedang dibutuhkan. Kamu harus rajin pantau online shop yang kasih potongan harga di tanggal tua ya! Nah, setelah kamu dapat toko yang kasih harga yang cocok dengan budget tanggal tua kita, baru deh checkout barangnya. Kamu tidak akan menyesal deh di kemudian hari kalau ikuti cara satu ini.
Nah, itu dia tiga tips bagaimana caranya agar kamu melewati momen tanggal tua dengan aman, tentram, dan sentosa ya. Kamu harus ikuti cara-cara di atas ya supaya tidak terkena kutukan tanggal tua Oshopper!
Last but not least, di bulan Agustus nanti, bakalan ada promo terbaik dari Oshop lho! Promo yang ada di Oshop, bisa penuhi kebutuhan kamu. Stay tuned ya di www.oshop.co.id. Karena belanja yang bikin untung jauh dari buntung, ya hanya di Oshop!
(*)
Advertisement