Lewat Game Ini, URBN X Ajak Milenial dan Gen Z Ciptakan Perubahan

Rudy Halim menciptakan URBN X dengan harapan para generasi muda dapat mewujudkan ide-ide melalui ekosistem yang sudah dibangun.

oleh Maulandy Rizky Bayu Kencana diperbarui 18 Jul 2022, 20:54 WIB
URBN X, platform bagi generasi muda, yakni generasi milenial dan generasi z, dapat menghubungkan komunitas yang memiliki aspirasi, ide, impian, dan peluang untuk menciptakan impact demi kehidupan yang lebih baik.

Liputan6.com, Jakarta - Generasi Millenial  dan Gen Z merupakan aset penentu masa depan bangsa. Generasi yang penuh dengan ide-ide kreatif dan penguasaan teknologi yang matang ini diharapkan dapat membawa inovasi dan perubahan untuk kehidupan yang lebih baik.

Terobosan-terobosan baru dapat tercipta secara efektif dengan adanya kolaborasi antar like-minded people. Komunitas hadir mewadahi pertemuan orang-orang yang memiliki aspirasi dan ide yang sama untuk saling berbagi, mendorong, dan menginspirasi generasi muda untuk menciptakan perubahan.

URBN X sebagai sebuah platform bagi generasi muda, yakni generasi milenial dan generasi z, dapat menghubungkan komunitas yang memiliki aspirasi, ide, impian, dan peluang untuk menciptakan impact demi kehidupan yang lebih baik.

Rudy Halim menciptakan URBN X dengan harapan para generasi muda dapat mewujudkan ide-ide melalui ekosistem ini.

"We are URBN X community platform, where we enable you by creating ecosystem to connect people with the same aspirations, ideas, dreams, and opportunities.” ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (18/7/2022).

Demi mendukung perwujudan aspirasi generasi muda, URBN X meluncurkan URBN X-Tract sebagai wadah untuk memberikan edukasi dan menciptakan kesempatan seputar dunia kreatif, teknologi, dan new economy.

Selain itu URBN X-Tract memberikan akses untuk bertemu dengan orang-orang yang memiliki aspirasi yang sama dan mendapatkan inspirasi dari mereka yang sudah mulai terlebih dahulu membuat inovasi maupun perubahan.

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.


Game URBN X Pinner

URBN X, platform bagi generasi muda, yakni generasi milenial dan generasi z, dapat menghubungkan komunitas yang memiliki aspirasi, ide, impian, dan peluang untuk menciptakan impact demi kehidupan yang lebih baik.

URBN X berharap agar generasi muda memiliki akses, kreatifitas, rasa percaya diri, jaringan yang luas, serta inspirasi untuk melakukan kebiasaan baru yang dapat menciptakan perubahan untuk kehidupan yang lebih baik.

Ingin jadi bagian dari URBN X? Ikutilah salah satu rangkaian keseruan URBN X mulai dari 2 Juli 2022 bertempat di Citywalk Elvee, Karawaci.

URBN X mengajak kamu semua para Millenials dan Gen Z untuk berpartisipasi dalam game URBN X Pinner.

Cara mengikuti permainannya cukup mudah!

1. Peserta cukup melakukan scan QR Code yang terletak di totem Citywalk Elvee.

2. Mainkan URBN X Pinner dan screenshot voucher yang didapatkan.

3. Pemenang dapat langsung menukarkan voucher di URBN X Studio Citywalk Elvee.

Infografis Bisnis Game di Indonesia (Liputan6.com/Deisy Rika)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya