Ayam Berkaki 4 Milik Peternak Ini Curi Perhatian, Dipercaya Bawa Keberuntungan

Ayam berkaki empat milik seorang petani menarik perhatian di Big Bum Farm di timur laut Thailand.

oleh Arini Nuranisa diperbarui 23 Jul 2022, 16:00 WIB
Telur ayam terlihat di sebuah peternakan di kawasan Depok, Jawa Barat, Senin (23/7). Tingginya harga telur ayam di pasaran karena tingginya permintaan saat lebaran lalu yang berimbas belum stabilnya produksi telur. (Liputan6.com/Immanuel Antonius)

Liputan6.com, Jakarta Seorang peternak di timur laut Thailand menemukan ayam berkaki empat dalam peternakannya. Hal itu menarik perhatian penduduk setempat. Bahkan setiap harinya, sang peternak menerima beberapa kunjungan dari tetangganya yang ingin melihat kejadian langka tersebut.

Menurut penduduk setempat, ayam yang tidak biasa itu dipercaya membawa keberuntungan dan dapat mengungkapkan nomor undian yang menang bulan depan. Peternakan bernama Big Bum yang terletak di Provinsi Nong Khai itu pun ramai.

Seperti kata pepatah setempat, "Keberuntungan ayam bisa dilihat di kaki, keberuntungan manusia siapa yang tahu". Begitu yang dirasakan oleh peternak tersebut. Ia mengaku telah dikejutkan oleh keberuntungan setelah menemukan seekor ayam berkaki empat di peternakannya itu.

Dilansir Liputan6.com dari Thaiger, Sabtu (23/7/2022), sejak penemuan tersebut, setiap hari masyarakat setempat akan berduyun-duyun menemui ayam langka tersebut karena keberuntungan yang dimiliki oleh hewan yang dagingnya disukai oleh sebagian besar manusia.


Dipercaya bawa keberuntungan dan kekayaan

Ayam berkaki empat di peternakan Big Bum yang terletak di Provinsi Nong Khai, Thailand. (Sumber Gambar: Thaiger)

Dua minggu lalu, diketahui seorang peternak bernama Idisak membeli 1.000 ekor ayam untuk dipelihara di Peternakan Big Bum miliknya dan dia menemukan salah satu dari mereka memiliki fisik yang tidak biasa.

"Saya sudah beternak ayam selama 15 tahun dan ini pertama kalinya saya melihat ayam berkaki empat dan dua punggung," kata Idisak, dilansir Liputan6.com dari Thaiger.

Ayam yang tidak biasa itu diberi nama "Nong Nam Chok" yang artinya si kecil pembawa keberuntungan. Penduduk setempat akan mengunjungi peternakan ayam setiap hari dengan harapan bahwa Nong Nam Chok akan memberi mereka keberuntungan dan kekayaan.


Menaruh harapan

Mereka juga mengamati perilaku ayam dengan harapan akan terungkap nomor undian pemenang bulan depan. Sejauh ini, warga mengira angka '942' akan menang bulan depan. Selain itu, mereka juga membeli tiket undian '163' yang serasi dengan nomor rumah Idisak.

Sebelumnya, ayam berkaki empat juga ditemukan di China oleh seorang peternak bernama Zhu. Tapi ayam itu tidak membawa keberuntungan dan dia membiarkan ayam itu terkenal selama 15 menit sebelum dimakan oleh anggota keluarganya yang lain.


Kejadian langka

Ilustrasi ayam/credit: unsplash.com/Brett

Menurut sumber, ayam berkaki empat adalah kejadian langka tetapi telah dilaporkan ditemukan di China, India dan Thailand. Nama ilmiah untuk fenomena ini adalah polymelia, yang berarti cacat genetik dan cacat anggota badan bawaan.

Ayam dengan polymelia cenderung memiliki anggota badan yang berlebihan yang sering menyusut atau cacat.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya