Festival Jember Kota Cerutu Indonesia, Tempat Bertemunya Penikmat Tembakau Dunia

JKCI ini dihadiri duta besar negara, salah satunya Cuba yang merupakan pelopor tembakau terbaik.

oleh Liputan6.com diperbarui 23 Jul 2022, 20:00 WIB
Ilustrasi Tembakau (iStockphoto)

Liputan6.com, Jember - Pemerintah Kabupaten Jember, Jawa Timur menggelar Festival Jember Kota Cerutu Indonesia (JKCI) yang ke-4. Kegiatan ini menjadi ajang berkumpulnya pembeli, penjual serta penikmat tembakau mulai dari skala nasional hingga kelas dunia.

Pasalnya, JKCI ini dihadiri duta besar negara, salah satunya Negara Kuba yang merupakan pelopor tembakau terbaik.

Bupati Jember, Hendy Siswanto mengatakan dalam festival ini juga dilangsungkan penandatangan MOU dengan para cigar buyer dari Prancis dan Malaysia.

"Welcome to Jember, welcome to the city of cigar and the city of world carnival. Selamat menikmati keindahan Jember," katanya, Jumat (23/7/2022) malam.

Ia menyebut Kabupaten Jember sejak dulu sudah dikenal dengan Kota Tembakau berkualitas istimewa. hal ini digambarkan pada logo Pemkab Jember dengan latar belakang daun tembakau, dimana daun tembakau merupakan daun emas bagi masyarakat Jember.

 


Target Transaksi Rp15 Miliar

Data dari Balai Pengujian Sertifikasi Barang dan Lembaga Tembakau (BPSMB-LT) Provinsi Jawa Timur, sampai saat ini tembakau Indonesia memasok 37 persen untuk kebutuhan produsen cerutu dunia, dimana 25 persen di antaranya adalah tembakau dari Jember.

"Jember sebuah daerah yang subur, mempunyai potensi pertanian dan perkebunan yang unggul dan menjadi lumbung pangan bagi Jawa Timur," jelasnya.

Potensi lainnya dimiliki Jember di antaranya sektor perikanan dan kelautan, pariwisata yang terus digali dan dikembangkan.

Bupati menjelaskan, Festival Jember Kota Cerutu Indonesia yang digelar pada 22-24 Juli 2022 akan memberikan efek ganda ke sektor lain selain cerutu seperti kopi, kakao, batik, dan produk UMKM Jember, sehingga dapat mendongkrak ekonomi masyarakat.

Sementara itu, Ketua Panitia JKCI ke-4, yang sekaligus pemilik pabrik pembuatan cerutu di Jember Boss Image Nusantara (BIN) Cigar, Febrian Ananta Kahar mengatakan kegiatan ini menjadi gebrakan tegas Jember sebagai kota cerutu dunia.

Ia menargetkan, dari JKCI sebelumnya terjadi transaksi Rp11 miliar, maka JKCI 2022 ini ditargetkan tercapai transaksi Rp15 miliar.

 

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya